Hangout

100 Wanita Paling Berpengaruh, Nicke Kalahkan Sri Mulyani di Bawah Megawati

Majalah Forbes menetapkan Nicke Widyawati, Direktur Utama PT Pertamina (Persero) sebagai 100 wanita paling berpengaruh di Dunia. Kali ini, Forbes 2021 menetapkan Nicke di posisi 27, jauh mengungguli Sri Mulyani yang berada di posisi 66.

Walau demikian, posisi Nicke dua peringkat lebih rendah dibandingkan tahun lalu. Sementara, posisi Sri Mulyani menanjak, meski masih menduduki posisi di luar 50 besar. Namun, posisi Nicke saat ini kalah jauh ketimbang Megawati. Pada 2004 lalu, Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri menduduki posisi sepuluh besar, tepatnya peringkat 8.

Ini menarik. Apa alasan Forbes lebih memilih Nicke? Mengutip Forbes, Kamis (9/12/2021), Nicke dinilai memiliki kekuatan dalam mengambil keputusan bagi pemerintah, sehingga dirinya dinobatkan jadi yang paling berpengaruh di dunia.

Selain itu, Forbes melihat Nicke masih menjadi pimpinan terbaik sebagai pimpinan perusahaan migas pelat merah dan mampu melakukan semua tugas yang diberikan. “Widyawati masih jadi yang terbaik untuk posisinya dan ia mampu menjalankan semua tugas yang diampu kepadanya,” tulis Forbes.

Pada 2020, Nicke sempat meredam ekspektasi investor dengan mengatakan 45 persen pendapatan perusahaan terdampak akibat pandemi COVID-19. Wanita berusia 53 tahun yang tetap ayu dan anggun itu, adalah orang nomor satu di Pertamina.

Dia adalah perempuan kedua setelah Karen Agustiawan meninggalkan posisi Dirut Pertamina pada 2014. Sebelumnya, Nicke berkiprah sebagai Direktur Pengadaan Strategis 1 PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN pada 2014 lalu.

Forbes, majalah bisnis dan keuangan asal Amerika Serikat, menggelar The World’s 100 Most Powerful Women atau 100 Wanita Paling Berpengaruh di Dunia sejak 2004. Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) ke-66 Condoleezza Rice jadi wanita pertama yang menyandang gelar tersebut.

Kanselir Jerman ke-8 Angela Merkel bahkan pernah menduduki posisi pertama sebagai wanita berpengaruh di dunia selama 14 tahun dari 2006 hingga 2020. Posisinya hanya satu kali dikalahkan oleh Ibu Negara AS ke-44 Michelle Obama pada 2010.

Pada tahun ini, jajaran wanita berpengaruh di dunia diisi 100 wanita dari 30 negara dan datang dari berbagai sektor seperti keuangan, energi, teknologi, politik, filantropi, hiburan, dan lain-lain.

 

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Iwan Purwantono

Mati dengan kenangan, bukan mimpi
Back to top button