Hangout

5 Kota ini Raih Penghargaan Sebagai Pilot Project Dashboard E-Monev Kemenkes Terbaik

Kamis, 08 Jun 2023 – 16:42 WIB

Hari Tampa Tembakau

Wakil Kemenkes RI, Dante Saksono Harbuowo menghadiri acara puncak memperingati Hari Tanpa Tembakau Sedunia (HTTS) pada, Kamis (08/06/2023). (Dokumentasi: Inilah.com/Syahidan).

Kementerian Kesehatan RI memberikan penghargaan kepada daerah yang sudah menerapkan Kawasan Tanpa Rokok (KTR) pada acara puncak peringatan Hari Tanpa Tembakau Sedunia (HTTS), Kamis (08/06/2023).

Penghargaan ini dibagi ke dalam beberapa kategori salah satunya Pilot Project E-Monev Kawasan Tanpa Rokok (KTR) diberikan kepada daerah yang sudah mengimplementasikan KTR menggunakan E-Monev.

Berikut beberapa kota/kabupaten yang menerima penghargaan tersebut Kabupaten Klungkung provinsi Bali, kota Bogor Jawa Barat, kota Metro provinsi Lampung, kota Depok provinsi Jawa Barat, kota Bandung provinsi Jawa Barat, dan DKI Jakarta.

E-Monev merupakan aplikasi media daring dan selular yang berfungsi untuk memonitor penegakan aturan KTR di setiap daerah.

Pemerintah terus berupaya mengurangi jumlah perokok di Indonesia, hingga saat ini pemerintah konsisten mengatur Kawasan Tanpa Rokok (KTR). Selain merokok, masyarakat juga dilarang menjual, memproduksi, atau mempromosikan produk tambakau di KTR.

“Dibutuhkan peran aktif pemerintah daerah dan masyarakat menerapkan aturan di KTR setiap daerah di Indonesia,” ujar Wamenkes, Dante Saksono Harbuwono.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button