Ma’ruf Amin Beri Jaminan ke Cak Imin soal Situasi Konflik PBNU-PKB


Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mengungkapkan isi pertemuannya dengan Wakil Presiden Ma’ruf Amin di Rumah Dinas Wapres, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Kamis (15/8/2024) sore.

Cak Imin mengatakan bahwa Ma’ruf Amin meminta agar PKB jalan terus sesuai konstitusi tanpa terpengaruh situasi apapun.

“Pokoknya PKB jalan terus, tidak usah terpengaruh oleh situasi apapun, sukseskan Muktamar dan tidak perlu khawatir,” kata Cak Imin mengulangi wejangan Ma’ruf Amin.

Cak Imin menyebut, Ma’ruf Amin juga meminta baik PKB maupun PBNU untuk taat konstitusi, karena keduanya merupakan organisasi yang berbeda.

“Dan saya berharap PBNU untuk taat konstitusi, mau taat kepada siapa lagi kalau tidak konstitusi. Yaitu Undang-Undang Partai Politik, Undang-Undang Ormas,” ujar Cak Imin.

Ia juga memastikan bahwa Ma’ruf Amin bukan sebagai penengah. Menurutnya Cak Imin, mantan Ketua Umum MUI itu menilai tidak ada konflik antara PBNU dan PKB.

“Karena nggak ada konflik apa-apa ini, ini dua lembaga yang berbeda, masukan atau kritik, jangankan masukan atau kritik PBNU, kritik orang lain saja kita anggap sebagai perbaikan,” kata Cak Imin.

Cak Imin menambahkan bahwa pihaknya sangat menghormati semua masukan dari PBNU sebagai modal untuk perbaikan PKB ke depan.

“Tapi bahwa perlu saya sampaikan, PBNU dan PKB organisasi yang berbeda secara konstitusional. masing-masing dijamin oleh konstitusi negara,” ucapnya.