Di Depan Warga Cengkareng, RK Beberkan Program Pasar Murah hingga Anggaran Rp1 Miliar per RW

Kamis, 14 November 2024 – 22:54 WIB

Kampanye akbar pasangan Ridwan Kamil – Suswono (RIDO) bertajuk ‘Satuin Jakarta’ di Lapangan Cendrawasih Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis (14/11/2024). (Foto: Inilah.com/Reyhaanah)

Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp Inilah.com

+ Gabung

Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil (RK) berjanji akan memberikan anggaran sebesar Rp1 miliar untuk setiap Rukun Warga (RW) di Jakarta.

Hal itu ia sampaikan dalam orasinya di gelaran kampanye akbar pasangan Ridwan Kamil – Suswono (RIDO) bertajuk ‘Satuin Jakarta’.

“Siapa yang di sini ingin RW-nya bersih dan jauh dari kekumuhan? Ada program, RW masing-masing akan diberi anggaran Rp1 miliar setiap RW,” ujar RK di Lapangan Cendrawasih Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis (14/11/2024)

Advertisement

Advertisement

Dengan begitu, Ia mengajak warga yang hadir di gelaran rapat akbar itu untuk memilih pasangan nomor urut 1 pada hari pencoblosan di 27 November mendatang.

Mantan Gubernur Jawa Barat itu kemudian menawarkan program-program yang anggarannya bakal dinaikkan. Di antarany anggaran operasional Jumantik, Dasawisma, Posyandu, PKK LMK, karang taruna, operasional RT RW, dan uang kehormatan spesial RT RW.

“Siapa di sini yang ingin setiap bulan ada pasar tebus murah-sembako murah? Siapa yang mau sembako murah rutin? Pilih nomor 1,” kata RK.

Sebagai informasi, gelaran kampanye akbar pasangan RIDO turut dihadiri oleh sejumlah tokoh dan pimpinan parpol Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus. Di antaranya yakni Plh Presiden PKS, Ahmad Heryawan, Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie, Ketua Timses Pemenangan RK-Suswono Ahmad Riza Patria, Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Fahira Idris.

Hadir pula, Ketua Umum Dewan Adat Bamus Betawi, Muhammad Rifqi atau akrab disapa Eki Pitung dan Ketum Forkabi Mohammad Ihsan.

Topik

BERITA TERKAIT