Persija Jakarta berharap bisa meraup poin maksimal saat kebagian dua laga kandang selama bulan Ramadan.
Sesuai jadwal, Macan Kemayoran akan menjamu PSIS Semarang di Stadion Patriot Candrabhaga pada Selasa (4/3), dan Arema FC lima hari berselang.
Pemain Persija Yandi Sofyan berharap skuadnya mendapat berkah ramadan dengan meraih kemenangan di dua laga kandang untuk memanaskan persiangan papan atas Liga 1 musim 2024/2025.
“Ya tentu saja, saya dan teman-teman bertekad untuk meraih poin penuh di dua laga home kami,” kata Yandi Sofyan dilansir dari laman PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), Senin (3/3).
“Tentu saja, kami sangat membutuhkan poin agar bisa masuk ke papan atas lagi,” tambahnya.
Saat ini, Persija Jakarta berada di posisi keempat dengan 40 poin. Poin itu dari 11 kemenangan, tujuh imbang, dan enam kekalahan.
Persija berselisih 11 angka dari Persib yang berada di puncak klasemen dengan 51 poin. Poin itu dari 14 kali menang, sembilan imbang, dan dua kekalahan.
Dengan 10 laga sisa, Macan Kemayoran masih punya peluang menyalip Maung Bandung asal mampu meraih kemenangan di semua laga sisa, sementara sambil berharap Persib tersandung seperti saat melawan Persebaya di laga terakhirnya.