Polisi Tangkap Preman yang Palak Pejalan Kaki di Dekat Stasiun Tanah Abang


Aparat kepolisian menangkap pelaku berinisial AI yang diduga membacok korbannya karena tidak memberikan barang berharga miliknya di kawasan Stasiun Tanah Abang, Jakarta Pusat.

“Kami mengamankan pelaku berinisial AI pada Jumat (7/3). Setelah diinterogasi, tersangka mengakui telah melakukan tindak pidana tersebut,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi di Jakarta, Sabtu.

Kejadian pemalakan yang disertai kekerasan terhadap korbannya pada Rabu (5/3).

“Pelaku ditangkap di Jalan Jati Baru (Pasar Tanah Abang) Kelurahan Kampung Bali, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat,” katanya.

Peristiwa itu bermula ketika korban dengan saksi sedang berjalan menuju Stasiun Kereta Api Tanah Abang tiba-tiba korban diberhentikan oleh pelaku yang membawa senjata tajam berupa golok.

Pelaku kemudian langsung memaksa korban untuk menyerahkan barang milik korban, namun korban mempertahankan barang-barang miliknya.

“Karena tidak berhasil merampas barang milik korban, maka pelaku melukai korban di bagian kepala dan pinggang,” katanya.

Detik-detik kejadian pemalakan tersebut juga terekam kamera pengawas atau CCTV dan tersebar luas di media sosial.