Kolaborasi Epik! Timnas Indonesia x Free Fire Hadirkan Jersey Garuda dalam Game


Garena, developer dan publisher game global, resmi menjalin kolaborasi dengan PT Garuda Sepak Bola Indonesia (GSI) atas nama Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI). Kolaborasi ini menghadirkan Jersey Official Timnas Indonesia sebagai bundle eksklusif di Free Fire, menjadikannya game battle royale pertama yang memasukkan seragam Timnas ke dalam dunia digital.

Jersey Garuda terbaru ini dirancang untuk membangkitkan semangat nasionalisme, baik di dalam maupun di luar game. Dengan mengenakan seragam kebanggaan ini, para pemain diharapkan semakin solid dalam mendukung Timnas Indonesia.

“Mengingat sepak bola adalah olahraga paling populer di tanah air, kolaborasi dengan PSSI menjadi langkah strategis Free Fire untuk menghadirkan konten yang relevan bagi komunitas pemain,” ujar Wijaya Nugroho, Head of BD, Esports, dan Community Garena Indonesia, dalam jumpa pers di Senayan, Kamis (13/3/2025).

“Kami sangat antusias menghadirkan jersey Timnas Indonesia di Free Fire sebagai bentuk dukungan terhadap sepak bola nasional. Kami ingin para pemain merasakan kebanggaan dan semangat Timnas Indonesia, baik di dalam maupun di luar game,” tambahnya.

Berdasarkan riset TicketGum, Indonesia menempati peringkat keempat di Asia dalam hal antusiasme terhadap sepak bola. Sementara itu, survei Cimigo (2024) menunjukkan bahwa 78% dari 300 responden aktif mengikuti perkembangan Timnas Indonesia, dengan 77% di antaranya merasa puas dengan performa tim.

Dukungan Digital untuk Timnas Indonesia

Kolaborasi ini juga mendapat sambutan positif dari Managing Director PT Garuda Sepak Bola Indonesia (GSI), Marsal Masita. Ia menekankan bahwa kerja sama ini membuka cara baru bagi penggemar Timnas Indonesia untuk menunjukkan dukungan mereka.

“Kolaborasi dengan Free Fire menghadirkan pendekatan inovatif bagi generasi muda agar lebih dekat dengan sepak bola Indonesia. Kami berharap inisiatif ini semakin memperkuat dukungan untuk Timnas Indonesia. Sekarang, penggemar bisa memakai jersey Garuda di mana saja, termasuk di dunia game,” ujar Marsal Masita.

Jersey Official Timnas Indonesia akan tersedia sebagai bundle in-game di Free Fire mulai 14 Maret 2025. Pemain bisa mendapatkannya secara gratis dengan menyelesaikan berbagai misi dalam game, seperti bermain di mode Clash Squad (CS) dan Battle Royale (BR) atau login harian.

Tak hanya jersey, pemain juga bisa memperoleh hadiah eksklusif lainnya, termasuk avatar spesial Rizky Ridho, yang akan tersedia mulai 20 Maret 2025.

Mabar Bisa Nonton Timnas: Tiket Gratis & Ribuan Jersey

Sebagai bagian dari kampanye ini, Free Fire juga menggelar event Mabar Bisa Nonton Timnas, yang berlangsung pada 3-20 Maret 2025.

Dalam event ini, Free Fire akan membagikan ratusan tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026, serta ribuan jersey resmi Timnas Indonesia. Pemain hanya perlu menyelesaikan misi tertentu untuk berkesempatan memenangkan hadiah tersebut.

Dengan kehadiran Jersey Garuda di Free Fire, penggemar sepak bola dan gamers kini punya cara baru untuk menunjukkan kebanggaan mereka. Kini, mendukung Timnas Indonesia tak hanya bisa dilakukan di stadion, tetapi juga di medan perang digital!