Premier League Tetap di Vidio hingga 2028, Fabrizio Romano Sampai Ikut Ngiklan


Kabar gembira untuk pencinta kast tertinggi liga Inggris Premier League di Indonesia! Platform streaming Vidio resmi memperpanjang hak siar Liga Inggris hingga 2028.

Yang menarik, pengumuman ini tidak dilakukan sembarangan. Fabrizio Romano, jurnalis Italia yang dikenal luas sebagai “raja transfer” sepak bola dunia, menjadi sosok yang mengumumkan kabar besar ini di akun X (dulu Twitter) miliknya.

“Berita besar untuk Indonesia! Vidio memperpanjang kesepakatan Premier League hingga 2028. Here We Go!” tulis Romano, seraya menambahkan bahwa Vidio menjadi perusahaan Indonesia pertama yang memperpanjang kesepakatan hak siar Premier League untuk periode kedua diakhiri tanda tagar #ad menandakan cuitan kerja sama tersebut.

Vidio diketahui telah menjadi mitra resmi Premier League sejak 2022, dan kini memperpanjang kontraknya selama empat musim tambahan hingga 2028. 

Ini memastikan bahwa para penggemar sepak bola di tanah air tetap bisa menikmati laga-laga seru liga terbaik dunia secara resmi melalui platform tersebut.

Akun resmi Vidio pun membalas unggahan Fabrizio Romano dengan slogan khas sang jurnalis, “Here We Go,” menambah semarak kabar ini di jagat maya.

Netizen Indonesia langsung menyambut antusias pengumuman ini. Banyak yang mengaku lega dan senang bisa terus menyaksikan Premier League dengan kualitas siaran resmi tanpa harus mencari alternatif ilegal.

Dengan perpanjangan ini, Vidio menegaskan posisinya sebagai pemain utama dalam penyiaran olahraga premium di Indonesia, khususnya untuk kompetisi sepak bola paling bergengsi di dunia.