Hangout

Alasan KFC hingga Danone Tidak Termasuk dalam Daftar Boikot Produk Israel


Gerakan Boikot, Divestasi, dan Sanksi (BDS) Indonesia memberikan penjelasan mengapa KFC tidak termasuk dalam daftar terbaru boikot produk yang terkait dengan Israel. 

Melalui serangkaian utas di platform media sosial X, gerakan ini memaparkan kriteria ketat yang mereka gunakan dalam menentukan target boikot.

Menurut @GerakanBDS_ID, meskipun KFC memiliki investasi yang signifikan di Israel, merek tersebut tidak secara langsung terlibat dalam apa yang dianggap sebagai ‘kejahatan Israel terhadap Palestina’. 

“Kami ingin menegaskan bahwa brand yang memiliki investasi besar di Israel tetapi tidak masuk list BDS ‘tidak haram’ untuk diboikot seperti Danone, KFC, Coca Cola, Pepsi, dan lain-lain,” tulis gerakan tersebut.

Gerakan BDS Indonesia menjelaskan bahwa mereka hanya memasukkan merek dalam daftar boikot yang memiliki ‘Kontribusi’ dan ‘Keterlibatan’ langsung dalam mendukung kebijakan dan ekonomi Israel. 

“List yang kami susun hanyalah didasarkan pada tingkat ‘Kontribusi’ dan ‘Keterlibatan’, bukan mengacu pada Populisme semata,” lanjut pernyataan tersebut.

Dalam hal KFC, meskipun terdapat investasi besar, tidak ada bukti langsung yang menghubungkan operasi mereka dengan dukungan terhadap kebijakan Israel yang berdampak negatif terhadap Palestina. Hal ini membuat KFC dan beberapa merek besar lainnya tidak dimasukkan dalam daftar boikot BDS.

Seperti diketahui, BDS melakukan pembaruan signifikan pada daftar target boikot mereka pada Kamis, (26/7/2024), yang paling mengejutkan banyak pihak adalah dengan penghapusan Starbucks dari daftar.

Penarikan Starbucks dijelaskan oleh gerakan tersebut sebagai akibat dari “pukulan telak” yang telah dialami perusahaan dari gerakan boikot organik yang dilakukan masyarakat secara luas. Meskipun sudah tidak secara resmi masuk dalam daftar, BDS Indonesia tetap mendukung boikot organik terhadap merek kopi asal Amerika itu.

Daftar terbaru mencakup kategori sebagai berikut:

  • Super Jahat: HP, Intel, AXA, Disney
  • Tinggalkan: McDonald’s, Pizza Hut, Burger King, Domino’s Pizza
  • Gausah Beli Dulu, deh: PUMA

Meskipun begitu, BDS Indonesia menghimbau masyarakat untuk tetap kritis dan berhati-hati dalam memilih produk yang mereka konsumsi, memperhatikan dampak yang mungkin ditimbulkan terhadap konflik di Timur Tengah. 

“Kami menghargai kepedulian masyarakat dan terbuka terhadap diskusi lebih lanjut tentang bagaimana aksi kita bisa lebih efektif,” tambah gerakan tersebut.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button