Ototekno

Apple Belum Ingin Ikut Arus Metaverse

Apple masih belum ingin mengikuti arus teknologi metaverse, yang belakangan ini populer sejak Facebook berganti nama menjadi Meta.

Mengutip seorang sumber, Bloomberg melaporkan bahwa Apple menolak memasukkan metaverse –berupa dunia yang sepenuhnya virtual– untuk perangkat headset mixed reality yang sedang mereka buat.

Sumber yang tidak disebutkan itu menyatakan gagasan memakai metaverse untuk perangkat tersebut ‘terlarang’.

Jika demikian, strategi yang digunakan Apple berbeda dengan Facebook yang berganti nama menjadi Meta Platform Inc karena ingin mengembangkan metaverse.

Meta disebut mengubah strategi perangkat virtual reality dan augmented reality mereka agar bisa digunakan untuk metaverse.

Headset mixed reality dari Apple, yang diperkirakan meluncur tahun ini, akan digunakan untuk berkomunikasi singkat, menonton konten dan bermain game.

Perangkat ini diperkirakan memiliki banyak kamera pelacak dan layar 8K, dengan harga jual US$3.000.

Analis industri yang kerap disebut ‘pakar’ Apple, Ming-Chi Kuo, memperkirakan harga jual lebih murah, headset itu menggunakan layar 4K dan enam hingga delapan kamera.

 

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Ikhsan Suryakusumah

Emancipate yourselves from mental slavery, none but ourselves can free our minds...
Back to top button