Menteri Koodinator bidang Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) memastikan pemerintah akan segera melakukan pemulihan fasilitas publik usai banjir yang melanda di beberapa daerah sudah surut.
Menurutnya, langkah tersebut sekarang sudah mulai berjalan mengingat banjir di sejumlah titik juga sudah mengalami penyusutan.
“Nah di saat yang sama kan ini kan nanti redanya kan tidak bersamaan ya. Ada beberapa daerah yang kita juga sudah melakukan pemulihan. Jadi pemulihan mengenai jalan, jembatan, fasilitas umum seperti rumah ibadah apalagi sekarang di bulan Ramadan,” kata Pratikno di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (4/3/2025).
Praktikno mengatakan pemerintah juga akan memberikan penanganan ekstra untuk penyediaan makanan dan kesehatan.
“Jadi kita juga berikan penanganan ekstra termasuk kaitannya dengan penyediaan makanan dan lain-lain dan pelayanan kesehatan,” ujarnya.
Ia menegaskan langkah ini merupakan komitmen Kemenko PMK untuk memberikan pelayanan kepada publik. Pratikno pun menyatakan pihaknya juga akan bekerja sama dengan Kementerian/Lembaga terkait untuk menangani masalah banjir.
“Jadi tugas kami di Menko PMK meyakinkan bahwa pemerintah pusat dalam hal ini BNPB turun tangan bersama Basarnas Intensif dan Kemensos juga dan juga Menteri PU juga terlibat di sini,” tuturnya.
Ia juga memastikan akan terus berkoordinasi dengan beberapa pihak. Hal ini guna memastikan korban banjir tidak mengalami kekurangan.
“Nah di saat yang sama kita juga koordinasi supaya tidak ada yang kekurangan. Jangan sampai kita sebetulnya punya tapi di tempat yang lain begitu. Makanya koordinasi intensi,” ucapnya.