Rapper dan anggota Boyband menjadi seorang profesor? Ya, Anda tidak salah baca. Penyanyi Korea Selatan G-Dragon, bernama asli Kwon Ji-yong, menambahkan gelar dosen setelah menerima peran sebagai profesor tamu di Korea Advanced Institute of Science & Technology (KAIST).
Dalam perjanjian yang ditandatangani antara KAIST dan agensi pria berusia 35 tahun itu, Galaxy Corporation, yang akan berlangsung hingga tahun 2026, Ji-yong akan berada di bawah departemen teknik mesin universitas tersebut untuk memberikan kuliah tentang kepemimpinan.
Pentolan Big Bang ini, mengutip 8Days, juga akan bertugas menyelenggarakan acara budaya untuk para mahasiswa sekaligus mempromosikan universitasnya di luar negeri. Tampaknya, para siswa sekolah tersebut mungkin akan segera melihat penampilan beberapa artis terkenal dalam beberapa bulan mendatang. Reuni Big Bang mungkin?
Perjanjian tersebut juga akan melibatkan G-Dragon dalam penelitian yang melibatkan kecerdasan buatan (AI), robotika, metaverse, dan pengembangan avatar artis dalam usaha patungan dengan KAIST. “Merupakan suatu kehormatan untuk ditunjuk sebagai profesor tamu di KAIST, tempat lahirnya banyak ilmuwan jenius,” kata G-Dragon saat pidato penerimaannya pada Rabu (5/6/2024).
“Saya menantikan sinergi hebat, atau ‘Big Bang’, yang akan terjadi ketika keahlian saya di bidang hiburan bertemu dengan pakar sains dan teknologi terkemuka,” tambahnya.
Meskipun rincian kelasnya belum dirilis, ia menyampaikan dalam diskusi panel bahwa kuliahnya akan memberikan mahasiswa visi dan wawasan tentang dunia yang akan memungkinkan mereka untuk merintis di bidangnya masing-masing.
Ini bukan pertama kalinya KAIST menunjuk tokoh-tokoh bisnis pertunjukan ke dalam daftar pengajar mereka. Sebelumnya, mantan kepala produser SM Entertainment Lee Soo Man dan penyanyi opera Jo Sumi juga menjadi dosen tamu. Akhir tahun lalu, G-Dragon dituduh menggunakan narkoba tetapi dia telah dibebaskan dari semua tuduhan oleh polisi Korea Selatan.
Kwon Ji-Yong atau lebih dikenal dengan nama panggung G-Dragon, adalah seorang penyanyi rap, penulis lagu, dan produser rekaman asal Korea Selatan. Setelah enam tahun menjadi trainee di bawah label rekaman YG Entertainment, G-Dragon secara resmi debut sebagai anggota dari grup vokal pria Big Bang pada tahun 2006.
Ia ikut terlibat dalam penulisan, penyusunan dan pembuatan sebagian besar lagu-lagu Big Bang, termasuk lagu-lagu hits seperti “Lies”, “Last Farewell” dan “Day by Day.” Album solo debutnya, Heartbreaker, menjadi salah satu album tersukses pada tahun 2009 dengan penjualan melebihi 200 ribu salinan dan memenangkan penghargaan ‘Album of the Year’ di Penghargaan Musik Asia Mnet 2009. Heartbreaker juga memicu kontroversi besar bagi dirinya, salah satunya adalah tuduhan plagiarisme.
Selain peran barunya sebagai profesor, Raja K-pop ini bersiap untuk comeback dengan rencana untuk album solo baru, yang pertama dalam tujuh tahun.