Bojan Hodak Puji Mental Skuad Persib Usai Comeback Lawan Bali United


Persib Bandung menunjukkan mental juara saat berhasil comeback melawan Bali United dalam lanjutan Liga 1 2024-2025.

Tertinggal 0-1 hingga menit ke-60, Maung Bandung sukses membalikkan keadaan dan memetik kemenangan 2-1 untuk menjaga peluang back to back juara Liga 1.

Persib sempat ketertinggalan gol lebih dulu melalui Irfan Jaya (23). Namun Maung Bandung berhasil membalikkan keunggulan melalui Beckham Putra (69) dam Gustavo Franca (81).

“Di babak pertama saya rasa mereka hanya satu kali memasuki kotak penalti. Pada babak kedua, kami menunjukkan gairah dan mereka mulai menurun garis pertahannya. Itu memberi kami peluang, kami bisa mencetak dua gol,” kata Pelatih Persib Bojan Hodak usai pertandingan.

Namun setelah itu, lanjutnya, para pemainnya bermain turun terlalu dalam. Sehingga Bali United mendapatkan banyak peluang berbahaya meski pada akhirnya tidak ada yang bisa dikonversi menjadi gol.

“Dan ini harus menjadi sebuah perhatian karena kami kesulitan dalam menahan bola. Tapi tidak apa-apa, yang terpenting tiga poin,” tegasnya.

Pelatih asal Kroasia ini memastikan situasi come back ini bukan kali pertama dialami Persib. Menurutnya itu membuktikan Persib memiliki karakter dan mental baja.

“Ini tidak hanya kami lakukan di tahun ini, jadi ini alasannya kami berada di puncak,” tuturnya.

Dengan hasil ini, Persib Bandung yang berada di puncak klasemen sementara masih memiliki selisih 8 poin dengan Dewa United yang berada di posisi dua. Sedangkan Bali United turun ke posisi 10.