Hangout

Cegah Gangguan Ginjal Akut, Pantau Urine Si Kecil

Hingga saat ini pemerintah masih terus melakukan penyelidikan terhadap kasus gangguan ginjal akut misterius yang lebih banyak menyerang anak-anak.

Praktisi dan Pengamat Kesehatan, dr. Muhammad Fajri Addai mengimbau kepada masyarakat agar bisa mencegah penyakit tersebut dengan cara terus memantau aktivitas buang air kecil si anak.

“Tetap memantau urine si kecil. Jika tidak ada urine sama sekali dalam waktu 12 jam atau ada hal lain yang mencurigakan, langsung segera dibawa ke rumah sakit,” katanya kepada Inilah.com.

Dirinya menyarankan kepada orang tua yang anaknya mengalami permasalahan buang air kecil agar segera memeriksa ke layanan kesehatan terdekat.

Terlebih, saat ini Kementerian Kesehatan (Kemenkes) telah menunjuk 14 rumah sakit rujukan untuk pasien gangguan ginjal akut.

Adapun 14 rumah sakit rujukan itu di antaranya,

1. RS Cipto Mangunkusumo

2. RSUD Soetomo

3. RSUP Kariadi

4. RSUP Sardjito

5. RSUP Prof Ngoerah

6. RSUP H Adam Malik

7. RSUD Saiful Anwar Malang

8. RSUP Hasan Sadikin

9. RSAB Harapan Kita

10. RSUD Dr Zainoel Abidin Banda Aceh

11. RSUP Dr M Djamil

12. RSUP Dr Wahidin Sudirohusodo Makasar

13. RSUP Dr Mohammad Hoesin Palembang

14. RSUP Prof Dr RD Kandou

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button