Dewa United Panaskan Perburuan Gelar Juara Usai Kalahkan Persik Kediri


Dewa United FC sukses memanfaatkan kekalahan Persib dengan meraih kemenangan penting atas Persik Kediri.

Banten Warriors menang tipis 1-2 saat bertandang ke Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, Sabtu (1/3/2025) malam WIB.

Dua gol Dewa United disarangkan Egy Maulana Vikri (12’) dan Alex Martins (20’). Sementara, satu gol Persik dicetak Mohammad Khanafi (90’).

Hasil ini membuat persaingan juara Liga 1 Musim 2024/2025 semakin panas. Kekalahan Persib atas Persebaya memangkas jarak poin Dewa United jadi tinggal lima saja!

Bahkan Persebaya masih punya kesempatan di tempat ketiga karena jarak poinnya dengan Persib terkikis jadi tinggal tujuh.

Dengan sembilan laga tersisa, tiga tim teratas di klasemen masih punya peluang besar untuk bersaing menjadi juara Liga 1 musim ini.

Jalannya Laga Persik Vs Dewa United

Persik Kediri yang bermain di hadapan publik sendiri, langsung mengontrol jalannya laga dengan penguasaan bola.

Namun justru tim tamu yang mampu mencuri gol pertama pada menit ke-12. Lewat skema serangan balik cepta Egy Maulana Vikri sukses mencetak gol usai meneruskan umpan Alex Martins.

Selepas gol itu, Macan Putih bermain lebih agresif untuk menekan pertahanan Dewa United. Akan tetapi, mereka justru kembali kebobolan lewat tendangan terukur dari Alex Martins pada menit ke-20.

Pertandingan babak pertama pun selesai untuk keunggulan Dewa United atas Persik Kediri 2-0.

Memasuki babak kedua, Dewa United yang sedang unggul menginisiasi serangan sejak awal pertandingan.

Serangan Banten Warriors tak berdampak positif hingga memasuki menit ke-75. Sementara, Persik Kediri kini giliran memegang kendali permainan dengan melancarkan serangan beruntun.

Pada menit ke-89, Macan Putih akhirnya sukses memecah kebuntuan lewat tendangan cungkil dari Mohammad Khanafi. Setelah gol itu, Persik masih berupaya keras untuk menyamakan kedudukan.

Namun, wasit akhirnya meniup peluit panjang setelah waktu tambahan empat menit berakhir. Pada akhirnya, Dewa United sukses mengalahkan Persik Kediri 2-1 di pekan ke-25 Liga 1 2024-2025.