News

Dirjen Polpum Kemendagri: Indonesia Jadi Juru Damai Dunia 2045

Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum (Polpum) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Bahtiar mengapresiasi gerakan organisasi Masyarakat Ilmu Pemerintahan Indonesia (MIPI) yang menghadirkan program akademi kepemimpinan untuk pemuda Indonesia.

Bahtiar berharap program akademi kepemimpinan ini dapat memberikan dampak baik untuk bangsa Indonesia di masa yang akan datang.

Mungkin anda suka

“Indonesia kan bagian dari peradaban dunia, kalau ini terus berlangsung kita berharap ke depannya di tahun 2045 Indonesia bisa jadi juru damai bagi masyarakat dunia. Untuk itu tentu harus ada kualitas kepemimpinan yang baik,” ujar Bahtiar di Jakarta, Selasa (6/6/2023).

Bahtiar hadir sebagai salah satu narasumber pada acara webinar yang diadakan MIPI. Webinar ini mengangkat tema “Kick – Off Prominent Leaders Academy Program”.

“Terima kasih pengurus besar organisasi Masyarakat Ilmu Pemerintah Indonesia. Saya sangat mengapresiasi program ini, di organisasi ini banyak orang-orang hebat. Mungkin kalau saya sebut ini organisasi paling hebat di Indonesia,” tutur Bahtiar

Program akademi kepemimpinan yang digagas oleh MIPI bekerja sama dengan Ford Foundation ini bertujuan membentuk generasi muda yang memiliki kapasitas kepemimpinan yang baik untuk Indonesia Emas 2045.

“Kemendagri memang mempunyai tugas untuk menfasilitasi pemberdayaan organisasi kemasyarakatan. Ini merupakan kerja sama antara MIPI dan Ford Foundation, dengan membangun program kepemimpinan terutama untuk pemuda,” jelas Bahtiar.

Program ini akan melibatkan generasi muda lintas agama, suku, dan etnis di berbagai daerah di Indonesia. Empat provinsi menjadi prioritas utama MIPI di tahun 2023, yaitu Riau, Jawa Timur, Kalimantan Timur, dan Sulawesi Selatan.

Kemendagri berkomitmen membantu pemberdayaan organisasi kemasyarakatan salah satunya Masyarakat Ilmu Pemerintah Indonesia (MIPI).

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button