Jelang berakhirnya pemerintahan Jokowi, bukan berarti penugasan untuk jabatan Menko Kemaritiman dan Investasi (Marves), Luhut Binsar Pandjaitan berakhir. Ada jabatan baru menunggunya. Pecah rekor lagi jumlah jabatan yang diembannya.
Berdasarkan Kepmen Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Nomor 250.k/hk.02/mem/2021 Tentang Tim Persiapan Pembentukan NEPIO, ada penugasan baru untuk Menko Luhut. dia ditunjuk sebagai ketua Tim Percepatan Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (NEPIO). “Jadi di situ ada ketua Menko Marinves, ketua harian menteri ESDM,” tutur Sekretaris Jenderal Dewan Energi Nasional (Sekjen DEN) ESDM, Djoko Siswanto, Jakarta, Rabu (17/1/2024).
Adapun anggota dari tim ini terdiri dari ketua dewan pengarah BRIN, menteri/kepala lembaga terkait, anggota DEN ESDM, dan ketua Majelis Pertimbangan Tenaga Nuklir (MPTN). Tim NEPIO bertanggung jawab kepada presiden dalam rangka persiapan dan pelaksanaan pembangunan pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN). Tim dikerahkan untuk mendukung tercapainya target transisi energi dan emisi nol bersih 2060.
Selain itu, NEPIO juga merupakan tim nasional yang bersifat lintas sektoral untuk percepatan persiapan dan pembangunan PLTN. “DEN sudah berkirim surat ke ketua DEN, bapak presiden, untuk meminta arahan pembentukan NEPIO ini,” imbuh Djoko.
Ia menambahkan bahwa NEPIO juga memiliki kelompok kerja (pokja) yang mencakup hubungan kelembagaan dan masyarakat. “Ada bagian masyarakat karena nuklir ini penting untuk mendapatkan respon dari masyarakat,” katanya.
Asal tahu saja, sudah banyak jabatan yang dijalani Lhut sebelum ditetapkan sebagai Ketua Tim Percepatan Pembangunan PLTN. Berikut daftarnya, Luhut pernah menjabat Kepala Staf Kepresidenan (KSP); Menko Polhukam; Menko Kemaritiman dan Investasi (Marves); Plt Menteri ESDM; Plt Menteri Perhubungan; Plt Menteri Kelautan dan Perikanan; Ketua Dewan Sumber Daya Air (SDA) Nasional.
Luhut juga pernah menjabat Panitia Nasional Presidensi G20 Indonesia; Ketua Komite Kereta Cepat Jakarta-Bandung; Ketua Tim Gernas BBI; Ketua Dewan Pengarah Penyelamatan 15 Danau Prioritas Nasional; Wakil Ketua KPCPEN dan Koordinator PPKM Jawa-Bali; Ketua Tim Nasional P3DN; Ketua Panitia Nasional IMF-World Bank 2018; Ketua Pengarah Satgas Sawit.
Dan, posisi lainnya adalah Ketua Satgasus Percepatan Realisasi Investasi di IKN; Koordinator Penanganan Polusi di Jakarta; Penanggung Jawab Substansi KTT AIS Forum 2023.
Leave a Reply
Lihat Komentar