News

DKI Sediakan Mudik Gratis ke 17 Kota di Pulau Jawa-Sumatera

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyediakan mudik gratis menuju 17 kota dan kabupaten yang tersebar di Pulau Sumatera dan Jawa. Ada sebanyak 19.680 tiket mudik gratis bisa para pemudik mamfatkan untuk pulang ke kampung halamannya pada Lebaran 2022.

Armadanya berjumlah 492 unit bus dan 31 truk yang bakal mengangkut kendaraan roda dua milik para pemudik. Truk itu terdiri dari 22 truk berangkat saat arus mudik dan sembilan truk lainnya untuk melayani arus balik.

Mungkin anda suka

Kepala Dinas Perhubungan DKI Syafrin Liputo merincikan 17 kota dan kabupaten itu yakni Palembang, Lampung, Tegal, Pekalongan. Kemudian Semarang, Kebumen, Cilacap, Purwokerto, Solo, Wonosobo, Yogyakarta, Sragen, Wonogiri, Madiun, Kediri, Jombang, dan Malang.

Bagi pemudik dari Jakarta yang hendak memamfaakan program ini dapat mendaftarkan diri secara daring. Yakni melalui laman www.mudikgratisdkijakarta.id atau WhatsApp ke nomor 08-123-188-5758.

Sementara itu, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria melalui Instagram pribadinya juga menyampaikan informasi itu. Bagi calon peserta dapat mendaftarkan maksimal empat orang per kartu keluarga (KK) dan khusus bagi warga yang memiliki KTP DKI Jakarta.

“Setelah melakukan pendaftaran petugas panitia akan menghubungi Anda untuk jadwal verifikasi online. Pastikan nomor Anda aktif saat dihubungi,” kata Riza.

Nantinya, para calon pemudik dapat datang ke lokasi verifikasi offline sesuai tempat dan waktu yang tertera pada tiket kode boking untuk mendapat E-Ticket keberangkatan.

Sebagai tambahan informasi, calon pemudik ingin mengikuti program ini meski sudah menerima vaksin dosis tiga (booster). Kemudian membawa sepeda motor danĀ  melakukan perjalanan arus mudik serta arus balik ke DKI Jakarta. [yud]

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Willi Nafie

Jurnalis, setia melakukan perkara yang kecil untuk temukan hal yang besar
Back to top button