Dua Sumur Minyak Ilegal di Jambi Meledak, 3 Orang Alami Luka Bakar


Polisi hingga kini masih menyelidiki insiden meledaknya dua sumur minyak tanpa izin (ilegal) di Kawasan Taman Hutan Rakyat (Tahura) Senami, Jebak, Batanghari, Jambi yang mengakibatkan tiga orang luka-luka.

Paur Penum Bidang Humas Polda Jambi Ipda Maulana mengatakan peristiwa kebakaran sumur minyak ilegal itu terjadi, Jumat (14/2/2025). Sedangkan tiga korban ledakan saat ini tengah dirawat di rumah sakit.

“Tiga orang korban adalah pekerja di sumur minyak ilegal,” ujarnya, Sabtu (15/2/2025).

Adapun identitas korban yakni, Charles Patuan Raja Siregar (25) warga Simpang Jebak, Muara Tembesi, Batanghari, Provinsi Jambi.

Charles mengalami luka bakar 59,5 persen. Kondisinya, untuk tingkat kesadaran dalam keadaan stabil dan mengalami nyeri pada bagian luka dan menjalani perawatan di rumah sakit di Batanghari.

Kemudian, Bernata Sitohang (42) warga Kampung Baru, Muara Tembesi, mendapatkan perawatan di RS Hamba.

Bernata mengalami luka bakar 62,5 persen, sementara kondisi tingkat kesadaran dalam keadaan stabil dan mengalami nyeri pada bagian luka.

Kemudian, Kasta Siregar (23) warga Desa Jernang Baru, Mandiangin Timur, Sarolangun, yang juga mendapatkan perawatan di RS Hamba Batanghari.

Kasta mengalami luka bakar 32.2 persen, kondisinya tingkat kesadaran dalam keadaan stabil dan korban mengalami luka nyeri pada bagian luka.