Arena

Federasi Argentina Protes ke FIFA Usai Kerusuhan dan Kontroversi di Laga Lawan Maroko


Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) secara resmi telah mengajukan protes kepada FIFA menyusul serangkaian kontroversi yang terjadi selama pertandingan pembuka Grup B melawan Maroko di Olimpiade Paris 2024. 

Pertandingan yang digelar di Stadion Geoffroy-Guichard pada Rabu (24/7), berakhir dengan kekalahan Argentina 1-2, namun tidak tanpa insiden.

Pertandingan tersebut diwarnai oleh kerusuhan yang dipicu oleh suporter Maroko setelah gol penyeimbang yang dicetak Cristian Medina pada menit ke-90+16. Kerusuhan ini mengakibatkan penundaan pertandingan selama hampir dua jam. Saat pertandingan dilanjutkan, wasit Glenn Nyberg membatalkan gol Medina setelah meninjau VAR, menemukan pemain lain, Amione, dalam posisi offside.

Presiden AFA, Claudio Tapia, mengungkapkan kekecewaan mendalam terkait penanganan situasi oleh ofisial pertandingan. 

“Sangat disayangkan apa yang Argentina alami hari ini di Saint-Etienne. Menunggu hampir dua jam di ruang ganti setelah masuknya penonton Maroko dan kekerasan yang dialami delegasi Argentina,” ujar Tapia.

“Kemudian para pemain kami harus keluar lagi untuk melakukan pemanasan dan melanjutkan pertandingan yang seharusnya ditangguhkan oleh wasit utama, sungguh tidak masuk akal hal itu melanggar aturan kompetisi,” tambahnya.

Kejadian ini meninggalkan rasa frustrasi yang besar di kubu Argentina, dan dengan pengajuan protes ini, AFA berharap FIFA akan meninjau kembali kejadian-kejadian tersebut dan mengambil tindakan yang sesuai.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button