News

Foto: 14 Ribu Pelanggaran Batas Kecepatan di Tol Terekam Kamera ETLE

Suasana lalu-lintas kendaraan di Tol Cawang-Pluit atau Tol Dalam Kota (Jakarta Intra Urban Tollroad), Kawasan Semanggi, Jakarta, Rabu (6/4/2022).

Sebanyak 14 ribu kendaraan yang melintas di Tol tertangkap kamera tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) di jalan tol dalam kurun waktu tiga hari atau pada 1 hingga 3 April 2022.

Tol, ETLE, E-Tilang, Didik Setiawan, - inilah.com
Suasana lalu-lintas kendaraan di Tol Cawang-Pluit atau Tol Dalam Kota (Jakarta Intra Urban Tollroad), Kawasan Semanggi, Jakarta, Rabu (6/4/2022). Foto: Inilah.com/Didik Setiawan.

Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polre telah memasang kamera ETLE di 14 ruas jalan tol yang dipasang untuk mencatat pelanggaran batas kecepatan yang dilakukan pengemudi.

Tol, ETLE, E-Tilang, Didik Setiawan, - inilah.com
Suasana lalu-lintas kendaraan di Tol Cawang-Pluit atau Tol Dalam Kota (Jakarta Intra Urban Tollroad), Kawasan Semanggi, Jakarta, Rabu (6/4/2022). Foto: Inilah.com/Didik Setiawan.

“Dari hasil penindakan dengan ETLE, speedcam Tol Trans Jawa dan Tol Trans Sumatera ter-capture total 14.327 (kendaraan),” kata Kakorlantas Polri Irjen Firman Shantyabudi dalam keterangan persnya di Jakarta, Senin (4/4/2022) lalu.

Tol, ETLE, E-Tilang, Didik Setiawan, - inilah.com
Suasana lalu-lintas kendaraan di Tol Cawang-Pluit atau Tol Dalam Kota (Jakarta Intra Urban Tollroad), Kawasan Semanggi, Jakarta, Rabu (6/4/2022). Foto: Inilah.com/Didik Setiawan.

Penindakan pelanggaran yang melebihi batas kecepatan (overspeed) di atas 100 kilometer per jam (KPJ) melalui e-tilang ini dilakukan di sepanjang jalan tol Trans Jawa dan Trans Sumatera.

Tol, ETLE, E-Tilang, Didik Setiawan, - inilah.com
Suasana lalu-lintas kendaraan di Tol Cawang-Pluit atau Tol Dalam Kota (Jakarta Intra Urban Tollroad), Kawasan Semanggi, Jakarta, Rabu (6/4/2022). Foto: Inilah.com/Didik Setiawan.

Tujuh ruas tol yang telah dipasangi kamera e-TLE di antaranya  ialah Tol Jakarta – Cikampek, Tol Jakarta – Cikampek MBZ, Tol Sedyatmo, Tol Dalam Kota, dan Tol Kunciran – Cengkareng.

Tol, ETLE, E-Tilang, Didik Setiawan, - inilah.com
Suasana lalu-lintas kendaraan di Tol Cawang-Pluit atau Tol Dalam Kota (Jakarta Intra Urban Tollroad), Kawasan Semanggi, Jakarta, Rabu (6/4/2022). Foto: Inilah.com/Didik Setiawan.

Sementara untuk penilangan elektronik (E-Tilang) terhadap para pelanggar batas muatan, saat ini baru ada di ruas Tol JORR dan ruas Tol Jakarta – Tangerang.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Didik Setiawan

Photojournalist
Back to top button