FOTO: Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025


Sebanyak 1.090 personel Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 yang dipimpin oleh Kolonel Inf Raja Gunung Nasution siap melaksanakan misi perdamaian dunia di Lebanon selama satu tahun. Selain sebagai penjaga perdamaian di daerah konflik, pasukan tersebut juga berperan sebagai duta bangsa di kancah internasional dengan memperkenalkan keanekaragaman budaya Indonesia.

post-cover
Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto melakukan pemeriksaan pasukan pada upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta Timur, Rabu (9/4/2025). (Foto: Antara/Muhammad Adimaja)
post-cover
Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto berjalan untuk melakukan pemeriksaan pasukan pada upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta Timur, Rabu (9/4/2025). (Foto: Antara/Muhammad Adimaja)
post-cover
Pasukan Kontingen Garuda UNIFIL melakukan yel-yel usai mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta Timur, Rabu (9/4/2025). (Foto: Antara/Muhammad Adimaja)
post-cover
Pasukan Kontingen Garuda UNIFIL melakukan difile usai mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta Timur, Rabu (9/4/2025). (Foto: Antara/Muhammad Adimaja)