Gabung Oxford United, Berapa Durasi Kontrak Marselino Ferdinan?


Bintang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, resmi diperkenalkan sebagai pemain baru tim Inggris, Oxford United. Kepindahan Marselino ke klub kasta kedua Liga Inggris ini membuat banyak pihak penasaran, terutama terkait durasi kontrak yang diteken oleh sang pemain.

Agen Marselino, Dusan Bogdanovic, mengonfirmasi bahwa Marselino telah menyepakati kontrak selama dua musim di Oxford United. Artinya, pemain asal Surabaya itu akan memperkuat The Yellows, julukan Oxford United, hingga 30 Juni 2026 mendatang.

“Iya, Marselino Ferdinan dikontrak selama dua tahun,” ujar Bogdanovic kepada wartawan melalui pesan singkat.

Kepindahan Marselino ke Oxford United menjadi perbincangan hangat sejak Senin kemarin. Sebab, pemain yang sebelumnya memperkuat tim Belgia, KMSK Deinze, itu berpotensi menjadi pemain Indonesia pertama yang tampil di Divisi Championship Liga Inggris jika terpilih masuk ke tim utama musim ini.

Marselino juga menjadi salah satu dari tiga bintang Indonesia yang kini berkompetisi di liga sepak bola Inggris. 

Selain Marselino, ada Elkan Baggott yang berseragam klub League One, Blackpool, dan Nathan Tjoe-A-On yang memperkuat Swansea City di Divisi Championship.

“Menjadi salah satu dari sedikit pemain Indonesia yang berkompetisi di Inggris membuat saya sangat bangga. Saya tidak akan mengabaikan kesempatan ini, dan saya akan memberikan 100% untuk memaksimalkannya,” ujar Marselino.

Demi memecahkan sejarah sebagai pemain Indonesia pertama yang tampil di Divisi Championship, Marselino berjanji akan mengeluarkan kemampuan terbaiknya. 

Ia juga siap bersaing demi mendapatkan tempat utama di klub yang sebagian sahamnya dimiliki oleh pengusaha Indonesia, Anindya Bakrie dan Erick Thohir, yang juga menjabat sebagai Ketua Umum PSSI.

“Pesan saya untuk semua, terus mendukung Oxford United dan ketahuilah bahwa saya akan melakukan yang terbaik untuk bersaing dan mewakili klub ini,” kata mantan pemain Persebaya Surabaya tersebut menutup.