Arena

Gol Tunggal Samsul Patahkan Rekor Tak Terkalahkan Arema

Gol tunggal Samsul Arif sukses membawa Persebaya Surabaya patahkan rekor tak terkalahkan Arema FC dalam 23 laga di BRI Liga 1.

Persebaya keluar sebagai pemenang Derby Jatim melawan Arema dengan skor tipis 1-0.

Mungkin anda suka

Bermain di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Arema sebenarnya memulai pertandingan dengan benar. Mereka tampil menekan layaknya tim unggulan.

Peluang pertama juga jadi milik Singo Edan setelah Hanif Syahbandi mampu menanduk bola hasil sepak pojok. Sayang bola masih bisa mendarat dalam jangkauan kiper Ernando Ari.

Menit ke-15 Arema kembali mengancam lewat tendangan jarak jauh Ryan Kurnia. Namun bola lagi-lagi mendarat ke pelukan Ernando.

Persebaya ganti menyerang lima menit berselang. Muhammad Hidayat mengirimkan umpan silang ke depan gawang Arema, tetapi kiper Adilson Maringa sigap memotong.

Pada menit ke-35, Persebaya kehilangan Ricky Kambuaya yang terpaksa keluar lapangan karena cedera.

Arema sebenarnya berhasil mencetak gol pada menit ke-36. Tetapi dianulir karena Muhammad Rafli offside sebelum membobol gawang Persebaya.

Menjelang babak pertama berakhir, Bajul Ijo mendapatkan tendangan pojok. Taisei Marukawa mempu mengirim umpan manis ke kotak penalti Arema, tetapi Mohamed Alie Sesay gagal mengkonversi menjadi gol.

Skor kacamata menutup babak pertama.

Memasuki babak kedua, Persebaya makin agresif dengan memasukkan Samsul Arif dan Supriadi yang menggantikan Arsenio Vaalport dan Muhammad Hidayat.

Samsul menerobos lini bertahan Arema pada menit ke-63 dan mengirimkan umpan silang ke arah gawang Arema tetapi tak terjangkau Supriadi.

Pada menit ke-64, Persebaya mendapatkan kesempatan mencetak gol, namun Taisei memilih eksekusi tendangan sendiri dan melambung, padahal Samsul sudah dalam posisi kosong.

Gawang Arema akhirnya benar-benar bobol pada menit ke-78 lewat aksi ciamik Samsul Arif. Sukses mengecoh empat pemain belakang Arema, Samsul dengan dingin menendang bola ke pojok atas gawang Adilson Maringa. Skor berubah 1-0 untuk Persebaya.

Singo Edan yang terlecut makin intens menyerang pertahanan Persebaya. Arema harus bermain dengan 10 orang setelah Bagas Adi Nugroho mendapat kartu merah karena menyikut Samsul Arif.

Hingga peluit akhir ditiup, skor tak berubah 1-0 untuk kemenangan Persebaya.

Kemenangan ini membuat Persebaya yang berada pada peringkat kelima klasemen Liga 1 meramaikan persaingan di papan atas dengan mengantongi 51 poin. Sedangkan Arema masih di puncak klasemen dengan selisih empat poin dari Persebaya.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Ivan Setyadhi

Dreamer, Chelsea Garis Biru, Nakama, Family Man, Bismillah Untuk Semuanya, Alhamdulillah Atas Segalanya
Back to top button