Hanya 14 Hari! Emma Raducanu Langsung ‘Cerai’ dari Pelatih Vladimir Platenik


Emma Raducanu resmi berpisah dengan pelatih Vladimir Platenik setelah masa percobaan dua minggu yang berakhir tanpa hasil yang memuaskan. Keputusan ini diambil setelah Raducanu tersingkir di babak pertama Indian Wells, meskipun ia baru saja mencatat kemenangan telak atas Sayaka Ishii di putaran pertama Miami Open.

Dalam pernyataan resminya, juru bicara Raducanu mengatakan bahwa keduanya sepakat untuk tidak melanjutkan kerja sama. 

“Emma memiliki rasa hormat yang tinggi terhadap Vlado dan pekerjaan yang telah mereka mulai, tetapi arahnya tidak sesuai dengan yang diharapkan,” demikian pernyataan tim Raducanu dikutip inilah.com dari Skysports, Kamis (20/3).

Platenik direkrut dalam masa percobaan selama dua minggu sebelum turnamen Indian Wells, namun hasil buruk di turnamen tersebut menjadi faktor utama keputusan ini. Raducanu kini kembali mencari pelatih tetap, setelah sebelumnya juga berpisah dengan Nick Cavaday yang mundur karena alasan kesehatan usai Australian Open.

Setelah kemenangan 6-2, 6-1 atas Sayaka Ishii di Miami Open, Raducanu mengungkapkan perasaannya kepada Sky Sports, “Saya sangat senang bisa lolos dari pertandingan ini. Ini bukan pertandingan yang mudah, terutama menghadapi pemain muda yang sedang dalam performa bagus.”

Raducanu akan menghadapi unggulan kedelapan Emma Navarro di babak kedua Miami Open, sebuah tantangan berat yang akan menjadi ujian besar baginya.

“Dia sedang dalam performa yang lebih baik saat ini, jadi saya akan mencoba bermain lepas dan bertarung untuk setiap poin,” ujar Raducanu.

Sementara itu, Katie Boulter menjadi petenis putri Inggris terakhir yang tersingkir setelah kalah 6-4, 6-2 dari Peyton Stearns, menjadikan Raducanu satu-satunya wakil Britania yang tersisa di turnamen ini.

Dengan belum adanya kepastian soal pelatih baru, perjalanan Raducanu di musim ini masih penuh tanda tanya. Apakah ia akan menemukan sosok yang tepat untuk membantunya kembali ke performa terbaik?