Market

HIPMI Puji Kerja Cerdas Gubernur Khofifah Majukan Perdagangan Jatim

Kalangan pengusaha memuji strategi Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dalam memacu perdagangan produk Jatim ke berbagai provinsi.

Apresiasi tersebut disampaikan Ketua Umum Badan Pengurus Daerah (BPD) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Jatim, Rois Sunandar Maming, Surabaya, Kamis (24/2/2022).

Dia bilang, Gubernur Khofifah berhasil dalam mendorong produk daerahnya masuk ke pasar daerah lain (provinsi). Dan yang menggembirakan, nilai transaksi dari perdagangan tersebut lumayan jumbo. “Seperti misi dagang Jatim di Sulawesi Tengah (Sulteng) yang menghasilkan transaksi Rp104,91 miliar. Sebanyak 40 pelaku usaha asal Jatim mengikuti misi dagang tersebut,” kata Rois.

Ia mengakui, bahwa misi dagang dan investasi Jatim ke berbagai provinsi merupakan strategi jitu mempercepat pemulihan ekonomi. “Pasar produk yang dihasilkan para pelaku usaha di Jatim akan semakin berkembang, yang ujungnya adalah pembukaan lapangan kerja baru,” kata Rois.

HIPMI Jatim, kata Rois, juga terlibat aktif dalam berbagai misi dagang dan investasi tersebut, seperti yang digelar di Palu, Sulawesi Tengah, Rabu (22/2).

“HIPMI Jatim juga mengirimkan anggota serta produknya agar bisa mendapat pasar yang lebih luas, sehingga otomatis penjualan mereka akan meningkat,” ujar Rois.

Produk yang dipasarkan dalam kegiatan itu diantaranya Tenun Ikat ATBM Telaga Sari, aneka produk kulit, keramik dan granit tile, batik Gedog Tuban, Batik Canting Wira, makanan, produk-produk hortikultura, pupuk organik, cerutu, batik, dan sebagainya.

Rois menambahkan, pasar dalam negeri sangat prospektif, dan harus ditangkap para pelaku usaha di Jatim, terutama pada situasi pandemi COVID-19. “Kalau bisa mengoptimalkan pasar dalam negeri, artinya produk Jatim masuk ke berbagai provinsi, jumlahnya akan sangat besar. Tidak kalah dengan pasar ekspor. Maka kekuatan pasar dalam negeri yang besar ini, dengan populasi mencapai lebih dari 250 juta jiwa, harus benar-benar digarap,” ujar Rois.

HIPMI Jatim, lanjut Rois, akan terus mendorong anggotanya untuk memperluas pasar ke berbagai daerah di Tanah Air.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Iwan Purwantono

Mati dengan kenangan, bukan mimpi
Back to top button