News

Hujan Deras, 16 RT di Jaksel Terendam Banjir

Selasa, 04 Okt 2022 – 18:34 WIB

Banjir, Pesing Koneng, Jakarta Barat, Kedoya, Kebon Jeruk, Green Garden, Kali Angke, - inilah.com

Ilustrasi banjir imbas hujab deras. (Foto: Inilah.com).

Sebanyak 16 RT di wilayah Jakarta Selatan banjir imbas hujan deras yang mengguyur sebagian besar wilayah Ibu Kota, Selasa (4/10/2022).

Berdasarkan pendataan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, banjir terjadi di wilayah Kelurahan Cipete Utara dan Kelurahan Pela Mampang.

” Ada tiga RT di Kelurahan Cipete Utara. Ketinggian (banjir) 100 Cm di wilayah yang berbatasan langsung dengan Kali Krukut,” kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji dalam keterangan tertulis.

Isnawa menjelaskan, banjir dipicu curah hujan tinggi yang menyebabkan Kali Krukut meluap.

Selanjutnya di Kelurahan Pela Mampang, banjir melanda 13 RT dengan ketinggian air mencapai 100 Cm. Lokasi banjir berbatasan langsung dengan Kali Krukut dan Kali Mampang.

“Curah Hujan Tinggi, luapan Kali Krukut dan Kali mampang,” terang Isnawa.

Sejauh ini, kata Isnawa melanjutkan, belum ada warga mengungsi akibat banjir tersebut. BPBD DKI sendiri telah menyiagakan petugas untuk memantau seluruh genangan di setiap wilayah. Selain itu mengkoordinasikan unsur Dinas Sumber Daya Air, Dinas Bina Marga, dan Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan bersama dengan para lurah dan camat setempat.

“Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat. Kami imbau masyarakat tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan yang terjadi. Dalam keadaan darurat, segera hubungi nomor telepon 112. Layanan ini gratis dan beroperasi selama 24 jam,” ujar Isnawa menambahkan.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button