Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian, mendukung kabar penunjukkan Riefian Fajarsyah atau Ifan Seventeen sebagai Direktur Utama (Dirut) PT Produksi Film Negara (PFN). Sektor perfilman memiliki peran strategis dalam pengembangan ekonomi kreatif di Indonesia, selain fashion dan kuliner.
“Film juga merupakan salah satu subsektor yang berkembang pesat saat ini di Indonesia. Jadi harapan untuk berkembangnya film juga ada di pundak PFN,” kata Hetifah kepada Inilah.com pada Rabu (12/3/2025)
Meski demikian, Hetifah menegaskan sektor ekonomi kreatif, termasuk film, kini tidak lagi menjadi mitra Komisi X DPR. Dengan demikian, pembahasan lebih lanjut mengenai tugas pokok dan fungsi (tupoksi) PFN bukan lagi menjadi ranah Komisi X, melainkan kewenangan Komisi VII DPR RI.
“Jadi untuk perkembangan film, kami mungkin hanya dapat melihat dari sisi kebudayaannya saja,” jelasnya.
Dari perspektif kebudayaan, Hetifah menilai film memiliki peran penting sebagai media ekspresi, refleksi sosial, dan pelestarian nilai-nilai lokal.
Film Indonesia kata dia saat ini juga semakin kaya narasi yang menggali kearifan budaya, sejarah, dan tradisi, baik dalam bentuk fiksi maupun dokumenter.
“Industri perfilman juga telah mengangkat berbagai budaya daerah ke kancah nasional dan internasional, seperti melalui film-film bertema adat, mitologi, dan sejarah Nusantara,” tambahnya.
Untuk itu, meskipun PFN bukan mitra Komisi X, Hetifah berharap pimpinan baru mampu berinovasi dan merevitalisasi industri perfilman nasional.
“Terutama dalam memproduksi film berkualitas yang tidak hanya menghibur tetapi juga mendidik dan memperkenalkan kekayaan budaya Indonesia,” ungkap dia menambahkan.
Lebih lanjut, politikus Partai Golkar itu menekankan pentingnya kepemimpinan yang dapat mendorong kolaborasi dengan sineas lokal dan internasional, serta pemanfaatan teknologi modern untuk meningkatkan daya saing film nasional.
“Selain itu, dukungan terhadap sineas muda dan konten-konten yang menggambarkan keberagaman budaya juga menjadi harapan, agar perfilman nasional semakin berkembang,” tegas dia.
“Itu harapannya. Jika Ifan Seventeen sebagai direktur PFN yang baru mampu mewujudkan harapan itu, silakan saja,” kata dia.