Keputusan mengejutkan datang dari PT Produksi Film Negara (PFN) yang dikabarkan menunjuk Riefian Fajarsyah atau Ifan Seventeen sebagai Direktur Utama (Dirut) perusahaan. PFN sendiri merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang perfilman. Namun, alasan di balik pemilihan Ifan sebagai Dirut PFN hingga kini masih belum diketahui.
Publik mempertanyakan rekam jejak Ifan dalam industri film, mengingat dirinya lebih dikenal sebagai musisi. Pria kelahiran Yogyakarta, 16 Maret 1983 ini mengawali karier sebagai vokalis band Seventeen, sebelum kemudian mencoba peruntungan sebagai solois lewat album Masih Harus Disini (2022) serta menjajal dunia akting lewat film Sukep: The Movie.
Latar Belakang Pendidikan dan Politik Ifan Seventeen
Selain perjalanan musiknya, latar belakang pendidikan Ifan pun ikut disorot. Ia diketahui merupakan lulusan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (2001–2005), yang tidak memiliki kaitan langsung dengan industri film.
Ifan juga beberapa kali mencoba terjun ke dunia politik. Pada Pemilu 2014, ia mencalonkan diri sebagai anggota DPR dari Partai Gerindra di Daerah Istimewa Yogyakarta, namun gagal. Ia kembali mencoba pada Pemilu 2019 sebagai caleg dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk daerah Kalimantan Barat, tetapi hasilnya juga tidak membawanya ke Senayan.
Kedekatan dengan Pemerintah dan Prabowo Subianto
Penunjukan Ifan Seventeen sebagai Dirut PFN semakin menarik perhatian karena kedekatannya dengan pemerintah, khususnya dengan Presiden Prabowo Subianto. Ifan beberapa kali mengunggah kebersamaannya dengan Prabowo di media sosial.
Salah satu unggahan yang menarik perhatian adalah saat Ifan menghadiri ulang tahun Prabowo pada 8 Januari 2025, di mana ia menyebut Prabowo sebagai sosok yang menginspirasi. Bahkan, pada 17 Oktober 2024, Ifan berkolaborasi dengan Rizky Irmansyah, ajudan Prabowo, untuk membuat lagu bertemakan perjuangan dan menjadikan Prabowo sebagai model dalam video klipnya.
Tidak hanya itu, Ifan juga tampak memiliki hubungan dekat dengan Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad. Dalam unggahan pada 12 April 2024, ia terlihat menghadiri acara halal bihalal di rumah Dasco bersama sejumlah influencer, bahkan menyebut Dasco sebagai “komandan”.
Reaksi Publik dan Kritik di Media Sosial
Keputusan menunjuk Ifan sebagai Dirut PFN menuai berbagai reaksi, termasuk kritik dari politisi PDIP, Guntur Romli. Ia menuliskan cuitan bernada sindiran:
“Ehem.. Ifan Seventeen Ditunjuk jadi Direktur Utama PT Produksi Film Negara.”
Cuitan ini langsung ramai dikomentari warganet, yang mempertanyakan pengalaman Ifan di industri film.
“Btw, ybs pernah main di film apa ya? Selain lagunya dipakai untuk soundtrack film?” tulis pengguna @FelixSGL1.
“Orang yang nggak punya pengalaman di film kok disuruh jadi direktur perusahaan perfilman?” sahut @swibsyd.
Sejauh ini, pihak PFN maupun pemerintah belum memberikan pernyataan resmi mengenai alasan pemilihan Ifan Seventeen sebagai Dirut PFN. Namun, penunjukan ini jelas menambah daftar selebritas yang menduduki jabatan strategis di pemerintahan dan BUMN.