Hangout

Ivan Gunawan Siap Bertolak ke Afrika untuk Bangun Masjid Indonesia di Uganda

Ivan Gunawan diam-diam tengah membangun masjid di luar negeri. Masjid yang dibangun desainer sekaligus presenter ternama Tanah Air itu berada di desa Ruwabarangga, Uganda, Afrika.

Desainer serba bisa mengaku awalnya ingin membangun masjid di Garut, Jawa Barat, tetapi urung karena berbagai hal.

Mungkin anda suka

“Aku udah lama nazar pengen bikin masjid, tadinya mau bikin di Garut tapi ada satu lain hal aku urungkan,” ungkap Ivan Gunawan kepada wartawan di Jakarta, Rabu (13/4).

Lama tertunda, Ivan menemukan unggahan seorang influencer bernama Yudha yang tengah menjadi relawan di Uganda, Afrika.

“Yudha infulecer dari Bandung dia lagi jadi relawan di Uganda, Afrika,” sambungnya.

Saat melihat unggahan Yudha, Ivan pun tergerak untuk mengulurkan bantuan hingga akhirnya terpikir untuk membangun masjid.

Masjid Indonesia Ivan Gunawan nantinya dapat menampung jemaah 400 sampai 500 orang. Ini cukup besar jika dibandingkan dengan masjid-masjid yang ada di sana.

“(Masjid terbesar) katanya seperti itu, bismillah aja,” imbuh Ivan.

Tak hanya menyumbangkan dana, Ivan pun akan terbang langsung ke Uganda untuk ikut menjadi relawan dalam membangun masjid yang akan diberi nama Masjid INDONESIA tersebut.

“Aku malah abis lebaran mau ke sana,” pungkasnya.

Aksi Ivan Gunawan membangun masjid di Afrika tentu saja mengundang reaksi positif dari netizen. Apalagi kabar baik ini datang di tengah momentum Bulan Suci Ramadan 1443 Hijriah.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Ibnu Naufal

Menulis untuk masa depan untuk aku, kamu dan kita.
Back to top button