Jadi Tuan Rumah Piala Asia Futsal 2026, FFI Gandeng Pramono Maksimalkan Sarana Pendukung


Federasi Futsal Indonesia (FFI) meminta dukungan Gubernur Jakarta Pramono Anung untuk penyelenggaraan Piala Asia Futsal 2026. Agenda ini rencananya akan berlangsung di Jakarta pada Januari 2026 mendatang.

“Kami sudah laporkan ke Pak Gubernur kebutuhan-kebutuhannya, dan kami butuh bantuan juga, dukungan dari Pemprov DKI Jakarta,” ujar Ketua Umum FFI Michael Sianipar usai melakukan audiensi dengan Gubernur Jakarta Pramono Anung di Balai Kota Jakarta, Jakarta Pusat, Selasa (18/3/2025).

Michael mengatakan penyelenggaraan turnamen ini membutuhkan kesiapan infrastruktur, terutama venue pertandingan dan fasilitas latihan untuk 16 tim yang akan bertanding. FFI berencana menggunakan Indonesia Arena sebagai venue acara tersebut. Namun, dia tidak menutup kemungkinan untuk menggunakan venue yang lain, seperti di kawasan Gelora Bung Karno (GBK).

“Tapi, ya idealnya sekali lagi kami selalu berharap di Indonesia Arena sebagai tempat yang paling representatif untuk kompetisi sebesar AFC,” kata dia.

Selain venue utama, FFI juga diminta menyiapkan empat lapangan latihan standar AFC. Oleh karena itu, mereka membutuhkan dukungan Pemprov Jakarta untuk merenovasi beberapa GOR di Jakarta agar layak digunakan oleh tim-tim peserta.

“GOR mana saja yang akan digunakan masih dalam pembahasan, karena harus mempertimbangkan jarak ke hotel dan venue utama. Tapi yang pasti, renovasi harus dimulai pertengahan tahun ini agar selesai sebelum Januari 2026,” ucap Michael.

Jakarta Dukung Penuh

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung memastikan pemerintahannya mendukung futsal AFC Asian Futsal Cup 2026 yang bakal digelar di Jakarta.

“Kami ingin kita tidak hanya sukses sebagai tuan rumah, tetapi juga meraih prestasi gemilang dalam turnamen nanti,” kata Pramono.

Jakarta yang dipilih sebagai lokasi perhelatan kejuaraan futsal level Asia siap berkolaborasi untuk meningkatkan pencapaian prestasi futsal Indonesia.

Indonesia Tuan Rumah Futsal Asia 2026

Sebelumnya, Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) menunjuk Indonesia menjadi tuan rumah Piala Asia Futsal 2026. Turnamen ini akan digelar pada 14-31 Mei 2026.

“Keputusan diambil setelah Komite Eksekutif AFC menyepakati rekomendasi dari Komite Futsal dan Sepak Bola Pantai AFC pada 8 November 2024,” tulis AFC pada laman resminya, dikutip di Jakarta, Senin, 11 November 2024.

AFC menyebut kan bahwa periode kualifikasi untuk Piala Asia Futsal 2026 itu akan dilaksanakan pada 22-30 November 2025.

Kejuaraan tersebut sudah digelar sebanyak 17 kali sejak pertama pada 1999. Indonesia sudah 10 kali ikut berpartisipasi di Piala Asia Futsal. Secara total, tim Merah Putih turun dalam 38 pertandingan, dengan 10 pertandingan di antaranya menang, dua kali imbang, dan 24 pertandingan kalah.