Arena

Jelang F1 Powerboat, Danau Toba Bersolek

Balapan F1 Powerboat (F1H2O) bakal mampir ke Indonesia, tepatnya Danau Toba, Sumatera Utara, 24-26 Februari mendatang.

Sebagai tuan rumah untuk pertama kalinya, Danau Toba terus bersolek guna menyambut balap poweboat paling bergengsi di dunia itu.

“Rangkaian side event ini nantinya akan dibuat di kawasan Pantai Bulbul Sibolahotang Kabupaten Toba,” kata Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sumut Zumri Sulthony di Medan, Sumut, Jumat (20/1/2023).

Sederet kegiatan seperti festival kuliner, nonton bareng, dan pameran stan UMKM, bakal meramaikan gelaran F1 Powerboat.”Kami akan mulai berbagai side event ini dari 24 Februari, agar para penonton atau pengunjung F1 Powerboat bisa berkunjung melihat dan membeli hasil kerajinan produk UMKM Sumut,” katanya.

Diharapkan melalui kegiatan F1 Powerboat Danau Toba, dapat menggerakkan ekonomi masyarakat lokal sekaligus menjadi ajang promosi pariwisata Sumatera Utara.

Indonesia mendapat kehormatan menjadi seri pembuka pada 24-26 Februari 2023 untuk musim balap F1 Powerboat 2023.

Lomba akan diadakan di kawasan Pelabuhan Muliaraja Napitupulu, Kecamatan Balige, Kabupaten Toba, Sumatra Utara. Lokasi pelabuhan berada di kawasan Danau Toba, sebuah kaldera superbesar hasil letusan gunung purba Toba 74 ribu tahun lampau.

Ini akan menjadi sejarah bagi balap jet air tercepat di dunia tersebut. Karena untuk pertama kalinya sejak lomba diadakan 41 tahun silam, lokasinya berada di danau yang terbentuk dari hasil letusan gunung api purba pada area seluas 1.145 kilometer persegi. Apalagi, danau ini punya kedalaman mencapai 508 meter, salah satu yang terdalam di dunia.

Lomba ini diharapkan dapat memancing minat sekitar 140 juta warga memenuhi ruang media sosial untuk ikut meramaikan dan mempromosikan F1 Powerboat ini.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button