Hangout

Kaesang-Erina Jalani Pingitan, Apa Manfaatnya?

Kaesang Pangarep dan Erina Gudono kini sedang jalanin pingitan. Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono tinggal menghitung hari. Kedua calon pengantin akan mengikat janji pada 10 Desember 2022 di Pendopo Royal Ambarukmo Sleman, Yogyakarta.

Sebelumnya, putra bungsu Presiden Jokowi kini tengah menjalani tradisi pingitan begitupun calon istrinya. Tradisi ini merupakan hal yang lumrah bagi calon pengantin berdarah asli Jawa.

Umumnya, tradisi pingitan menjadi proses calon pengantin perempuan tidak boleh untuk bepergian ke luar rumah, termasuk menemui calon suaminya sendiri dalam kurun waktu tertentu.

Biasanya, pingitan dijalani calon mempelai selama satu sampai dua- minggu. Berbeda dengan jaman dahulu yang bisa berlangsung selama satu hingga dua bulan, tergantung kesanggupan dari kedua calon mempelai.

Ternyata, tradisi pingitan ini memiliki manfaat tersendiri bagi kedua mempelai. Inilah.com mencoba merangkum dari beberapa sumber, tentang manfaat tradisi pingitan, ditulis di Jakarta, Rabu, (07/12/2022). Apa saja manfaatnya?

Inilah Manfaat dari Tradisi Pingitan yang Kaesang – Erina jalankan:

1. Memupuk Rasa Rindu

Jika kedua calon sering bertemu sebelum menikah, tentu rasa rindu tak terbentuk. Larangan bertemu satu sama lain selama masa pingitan juga dirasa bisa memupuk rasa rindu antara pasangan. Itulah mengapa kesan ‘manglingi’ akan muncul dari benak sang mempelai pria saat pertama kali menatap sang kekasih hati sebagai istri di hari pernikahan mereka.

2. Menenangkan Diri

Saat menjalani tradisi pingitan, kedua mempelai bisa melakukan me time. Hal ini berguna untuk mengistirahatkan tubuh dan pikiran. Bukan hanya itu, saat pingitan, kedua mempelai juga bisa merawat diri.

Hal ini dikarenakan kedua calon pengantin akan benar-benar sibuk jelang hari pernikahan. Itu akan menguras energi dan pikiran, terkadang juga bisa memicu pertengkaran.

3. Menjauhkan Diri dari Bahaya

Konon, jika calon pengantin terlalu sering keluar rumah rentan akan mengalami musibah. Berbagai marabahaya bisa terjadi. Dengan melakukan pingitan, kedua calon pengantin bisa lebih tenang karena hanya berdiam diri di rumah. Hal ini sesuai dengan adat kepercayaan sebagian masyarakat Jawa.

4. Meningkatkan Kesabaran dan Kepercayaan dengan Pasangan

Manfaat selanjutnya yaitu menumbuhkan rasa percaya di antara calon pengantin. Dengan itu kedua mempelai tidak mudah curiga dan gegabah dalam mengambil sebuah keputusan. Lamanya waktu pingitan juga mampu membentuk kesabaran yang tinggi sebagai bekal untuk berumah tangga kelak. Alangkah baiknya jika kedua calon memupuk rasa saling percaya dengan tinggal berjauhan sementara waktu.

5. Mendekatkan Diri dengan Keluarga

Saat prosesi pingitan, calon pengantin hanya akan tinggal di rumah. Di waktu inilah momentum yang tepat untuk memupuk kebersamaan dengan keluarga. Apalagi, setelah menikah kedua mempelai akan lebih banyak waktu bersama pasangannya yang menjadi keluarga barunya.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button