Kecelakaan Beruntut di Ruas Tol Tembalang Gara-gara Truk Sapi ‘Nyelonong’

Kecelakaan Beruntut di Ruas Tol Tembalang Gara-gara Truk Sapi 'Nyelonong'

Sedikitnya enam kendaraan terlibat kecelakaan beruntut di tol Tembalang, tepatnya di KM 430 BB, Kamis (23/11/2023). Biang keroknya truk pengangkut sapi.

Kasatlantas Polrestabes Semarang, AKBP Yunaldi menjelaskan, enak kendaraan yang mengalami kecelakaan beruntun itu, antara lain. Dua KBM Jasa Marga mobil kabin, mobil Toyota Inova, Toyota Agya, Toyota Avanza dan truk.

Dikutip dari InilahJateng, Yunaldi membeberkan, berdasarkan informasi, dua kendaraan Jasa Marga yang terlibat kecelakaan adalah, Toyota Hilux nopol B-9430-PBF, dikemudikan Dimas Bagas Prakoso, Laki-laki warga Plombokan, Semarang Utara. Satunya adalah Toyota Hilux nopol B-9428-PBF, dikemudikan Aditia Bagaskara, warga Manyaran, Semarang Barat.

Kendaraan ditabrak truk bernopol Mitsubishi warna hijau nopol P-9112-VJ, dikemudikan Imam Syafi’i, warga Tegalsari, Banyuwangi, Jawa Timur. Truk tersebut bermuatan sapi yang bergerak dari arah Tembalang menuju Jangli, atau dari selatan ke utara.

“Kemudian tiga lain kendaraan lain yang terlibat adalah Toyota Innova Venturer warna hitam AD-168-SKA, dikemudikan Tukiyo, warga Jakarta Selatan. Toyota Calya warna abu-abu B-1529-VKU, dikemudikan Jadi, warga Banten. Toyota New Avanza warna putih G-1091-GZ, dikemudikan Irchami Putriningtyas, dosen perempuan warga Pangkah, Tegal,” ungkapnya saat dikonfirmasi.

Ia membeberkan, insiden kecelakaan beruntun ini, bermula saat macet di ruas jalan tersebut. Karena, ada truk yang mogok. Selanjutnya, dua kendaraan Jasa Marga serta PJR mendatangi lokasi, mengatur dan mengurai kemacetan.

Tiba-tiba, melaju truk bermuatan sapi, Bruk…truk tersebut melanggar kendaran Jasa Marga.  “Truk melaju dari atas bawa sapi. Sopirnya tak bisa mengendalikan kendaraa, sehingga nabrak mobil di depannya. Pas turunan Tembalang KM 430. Pengemudi truk sudah diamankan,” kata Yunaldi.

Sementara Kanit Laka Satlantas Polrestabes Semarang, AKP Adji Setiawan menambahkan, tabrakan beruntun ini terjadi karena adanya perlambatan.

Truk pengangkut sapi itu, banting setir ke kiri dan menabrak dua kendaraan Jasa Marga. Satu kendaraan terpental ke parit, dan satunya tergencet.  “Iya, itu truk banting ke kiri. Terus nabrak dua kendaraan jasa marga. Tidak ada korban jiwa hanya kerugian materiil,” tambahnya.

Akibat insiden ini, bodi truk ringsek. demikian pula 5 mobil lainnya yang kena apes, mengalaki kerusakan pada body kendaraan, serta spion copot

Sumber: Inilah.com