Market

Kementerian BUMN Apresiasi SIG Genjot Kapabilitas SDM Milenial

Direktur Utama PT Semen Indonesia (Persero/SIG) Tbk, Donny Arsal bilang, SIG mendorong generasi muda Indonesia berkapabilitas mumpuni. Internal SIG mulai menerapkannya.

“Saat ini, komposisi karyawan SIG Group, sebanyak 48 persen dari 9.120 adalah milenial. Sebanyak 43 persen diantaranya berada di level (band) 1, 2 dan 3. Dan 23 persen adalah top talen,” ungkap Donny dalam acara Millennials Gathering SIG Group 2022, Jakarta, dikutip Jumat (3/6/2022).

Menurutnya, pengembangan kapabilitas di SIG, ditempuh melalui peningkatan kompetensi dan pengalaman manajerial. Hal ini sejalan dengan program Kementerian BUMN untuk memberikan peluang dan panggung kepada milenial di SIG Group.

“Perusahaan akan memberikaan kesempatan bagi karyawan untuk melanjutkan pendidikan formal, dari yang semula diploma 3 melanjutkan ke pendidikan strata 1 lalu yang strata 1 ke jenjang strata 2,” kata Donny.

Staf Khusus III Menteri BUMN, Arya M Sinulingga yang hadir dalam acara, mendukung langkah SIG membangun kapabilitas internal yang mumpuni. Memberi kesempatan bagi karyawannya untuk menempuh pendidikan ke jenjang lebih tinggi.

Saat ini, kata Arya, dunia telah berubah karena munculnya pandemi Covid-19. Kalangan milenial harus memiliki growth mindset, individu yang percaya bahwa bakat dapat terus berkembang, agar adaptif dalam menghadapi distrupsi yang terjadi.

“Saat ini banyak orang pintar di Indonesia lulusan pendidikan dari luar negeri, artinya persaingan semakin banyak. Maka transformasi harus dilakukan seperti yang dilakukan Kementerian BUMN dengan menjadikan direktur perusahaan BUMN dari milenial, karena track karirnya lebih cepat. Kedua, setelah menduduki jawabatan direktur, milenial tersebut dapat menjadikan lingkungan perusahaan mengasikkan,” kata Arya.

Selain gathering, Millennials SIG Group yang dihadiri 252 millennial, membagikan 100 paket sembako kepada masyarakat sekitar pabrik di Gresik, Jawa Timur. Paket sembakonya berisi beras 5 kg, gula 1 kg, minyak goreng 2 kg dan mi instan lima bungkus. [ikh]

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Iwan Purwantono

Mati dengan kenangan, bukan mimpi
Back to top button