News

Kepolisian Belum Ungkap Nama Perusahaan Truk Maut di Bekasi

Kecelakaan maut yang melibatkan truk trailer di Jalan Sultan Agung, Bekasi Barat, Rabu (31/8/2022). masih menyisakan duka bagi keluarga para korban.

Ketua RW 022 Rawa Pasung, Bekasi, Soleh, menyebutkan, belum ada perwakilan dari perusahaan truk pengangkut besi yang menyatakan duka kepada keluarga korban.

“Ini untuk identifikasi nama armada trus dia dari pull mana itu memang masih didata Polisi, belum tersebar itu. Kita belum tahu, belum dikasih tahu,” jelas Soleh saat dihubungi pada Sabtu, (3/9/2022).

Saat ini supir telah diamankan di Polres Metro Bekasi Kota, diduga supir mengantuk sehingga terjadi kecelakaan nahas tersebut.

“Ya kemaren kan saya bicara dengan kepolisian seperti itu, untuk memohon kepada pihak kepolisian untuk dihukum seberat-beratnya dan seadil-adilnya,” ujarnya.

Tidak hanya itu, Soleh juga menyebutkan akan meminta pihak perusahaan untuk turut mengganti kerugian akibat kecelakaan tragis itu. “Kita sedang data juga nih, apa yang menjadi kerugian akibat kecelakaan itu selain jiwa, selain badan juga kendaraan bermotor kan banyak warga kita yang kena tuh,” sambung Soleh.

“Ini sementara kita dari pihak lingkungan sedang mendata berapa total keseluruhan (kerugian dan korban) karena memang kemarin makin terbuka nih udah mulai ada yang berani kalau saya korban ga lapor, saya korban ga berobat, ada besar kemungkinan kalau mereka ada semacam tuntutan terkait kecelakaan yang terjadi,” jelas Soleh.

Kecelakaan bermula ketika truk kehilangan kendali dan masuk ke bahu jalan sehingga menabrak halte hingga tiang pemancar.

Akibat kecelakaan ini, 10 orang tewas. Korban meninggal dunia terdiri dari 4 anak-anak dan enam dewasa. Sementara, 23 orang lain luka-luka.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button