News

Koalisi Indonesia Bersatu Segera Identifikasi Sosok Capres Pemilu 2024

Wakil Ketua Umum (Waketum) PPP Arsul Sani mengatakan, Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) sedang melakukan identifikasi personal untuk pengusungan Capres pada Pemilu 2024. Hal itu disampaikan Arsul menanggapi pertanyaan wartawan tentang statemen Ketua Umum Partai Golkar Ailangga Hartarto.

Airlangga sebelumnya menyebut, bahwa KIB sudah mempunyai kriteria sosok yang akan diusung sebagai Capres.

“Kalau menurut saya statement Pak Airlangga itu harus dimaknai bahwa KIB sekarang sedang melakukan identifikasi personal. Artinya dalam waktu dekat ini, selesai menyusun platform visi, misi, akan mulai mengidentifikasi tokoh-tokoh itu,” kata Arsul kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (8/6/2022).

Menurut Wakil Ketua MPR itu, sosok Capres yang akan diusung bisa berasal dari tokoh koalisi maupun kalangan eksternal koalisi.

“Bisa ada di dalam KIB, bisa juga dari luar,” ujarnya.

Dari kalangan internal, Arsul menyebut tiga Ketua Umum anggota koalisi mempunyai kesempatan untuk diusung sebagai Capres.

“Nama yang terkuatnya 3 ketua umum partai itu. Pak Airlangga, Pak Zul (Zulkifli Hasan), sama Pak Harso (Ketum PPP Suharso Monoarfa). Salah satu jadi Capres, yang duanya jadi Cawapres dan ketua tim pemenangan,” pungkasnya.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button