Hangout

Laura Basuki Raih Penghargaan Festival Film Berlin 2022

Aktri Laura Basuki berhasil meraih penghargaan di Festival Film Berlin 2022. Dia meraih penghargaan Silver Bear untuk Pemeran Pendukung Terbaik pada festival tersebut.

Penghargaan tersebut dia raih atas perannya dalam film yang berbahasa Sunda, berjudul Before, Now & Then (Nana). Film ini adalah hasil karya sutradara Kamila Andini.

Film Before, Now & Then (Nana) menceritakan tentang kisah hidup Raden Nana Sunani yang diadaptasi dari penggalan novel yang berjudul Jais Darga Namaku. Novel tersebut adalah karya dari Ahda Imran.

Laura Basuki dalam film tersebut berperan sebagai perempun simpanan dari suami Nana. Peran Nana dilakoni oleh Happy Salma.

Atas penghargaan tersebut Laura mengungkapkan rasa bahagianya.

I’m so overwhelmed. Thank you @berlinale,” tulis Laura Basuki pada akun instagramnya @laurabas.

Laura juga mengungkapkan sangat merasa terhormat bisa mendapatkan penghargaan bergengsi dari Festival Film Berlin 2022.

“Ini semua takkan terjadi tanpa kerja keras tim yang luar biasa,” papar Laura.

Film Before, Now & Then (Nana) adalah kisah yang menceritakan tentang Nana. Dia melarikan diri dari kota kelahiran saat gerombolan orang datang ingin mempersuntingnya.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Mia Umi Kartikawati

Redaktur, traveller, penikmat senja, musik, film, a jurnalist, content creator enthusiast, food lovers, a mom who really love kids. Terus belajar untuk berbagi dan bersyukur dalam jalani hidup agar bisa mendapat berkah.
Back to top button