News

Ledakan Dahsyat di Pandeglang Terdengar Hingga Radius 10 Km

Ledakan dahsyat terjadi di Kampung Cisaat, Kecamatan Cimanggu, Pandeglang, Banten Minggu (9/1/2022) malam. Ledakan dahsyat itu menyebabkan satu unit rumah hancur lebur. Selain itu seorang penghuni rumah tewas seketika dalam kejadian tersebut.

“Kejadiannya tadi pukul 21.00 WIB malam kang, yang punya rumah meninggal satu orang,” kata Lin, warga setempat Senin (10/01/2022).

Lin yang juga seorang saksi mengaku ledakan tersebut menimbulkan suara dentuman sangat keras. Bahkan, suara ledakan sampai terdengar hingga ke perkampungan warga yang berada di sekitar rumah korban.

Sedangkan Polisi mengaku ledakan keras tersebut terdengar hingga radius sejauh 10 kilometer. Polisi belum menyimpulkan benda apa yang memicu asal ledakan tersebut.

“Kami belum bisa pastikan penyebab ledakannya bersumber dari benda apa. Tapi yang jelas, menurut penuturan warga setempat, suara ledakan itu terdengar hingga sejauh 10 kilometer,” kata Kapolsek Cimanggu, Iptu Darwin Khairul Syafari.

Sementara itu warga menduga ledakan dahsyat terjadi di Kampung Cisaat, Kecamatan Cimanggu, Pandeglang, tersebut berasal dari kebocoran tabung gas. Menanggapi hal tersebut, Darwin menegaskan pihak kepolisian masih melakukan pendalaman. Pihaknya bakal membeberkan kronologi ledakan setelah mendapat hasil dari tim inafis Polres Pandeglang.

Darwin juga mengatakan bahwa pihak kepolisian juga telah meminta keterangan dari warga.

Sebagai informasi, ledakan tersebut terjadi pada Minggu (9/1), sekitar pukul 20.30 WIB. Seorang warga bernama Ulung (38), kabarnya meninggal dunia dengan kondisi tubuh yang hancur. Sementara Lin (36) yang merupakan istrinya, serta seorang anaknya dinyatakan selamat dalam peristiwa maut tersebut. Mereka lantas dilarikan ke puskesmas terdekat oleh warga untuk mendapat pertolongan medis.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Willi Nafie

Jurnalis, setia melakukan perkara yang kecil untuk temukan hal yang besar
Back to top button