Market

Main di Ujung, Kekayaan Kwong Tumbangkan Djarum Bersaudara Selisih Rp31,5 Triliun

Menjelang tahun 2023 yang bershio kelinci air, dominasi Djarum Grup sebagai orang terkaya di Indonesia, terpatahkan. Hadir Low Tuck Kwong, raja batu bara asal Singapura, menyodok dengan kekayaan US$25,2 miliar. Setara Rp378 triliun (kurs Rp15.000/US$).

Berdasarkan catatan Forbes, Senin (26/12/2022), dua bos Djarum yakni Budi dan Michael Hartono harus puas di posisi kedua dan tiga, daftar orang paling tajir di Indonesia. Sedangkan kekayaan Kwong yang dikenal sebagai pendiri Bayan Resources Tbk (BYAN), tambang batu bara di Indonesia itu, lebih besar US$2,1 miliar. Atau setara Rp31,5 triliun.

Sejatinya, pergeseran posisi orang terkaya di Indonesia ini, sudah diprediksi. Lantaran, kekayaan Kwong yang sudah berkewarganegaraan Indonesia itu, mengalami kenaikan yang cukup signifikan, di penghujung 2022. Rupanya, Pendapatan BYAN main di ujung, melesat tak ada lawan.

Kini, Kwong yang tergolong penusaha sepuh karena umurnya menginjak 74 tahun itu, adalah pengendali perusahaan energi terbarukan Singapura yakni Metis Energy. Belakangan, Metis mengalami tren lumayan moncer. Berikut daftar 10 orang terkaya di Indonesia versi Forbes.

1. Low Tuck Kwong US$25,2 miliar

2. R. Budi Hartono US$22,1 miliar

3. Michael Hartono US$21,3 miliar

4. Sri Prakash Lohia US$7,6 miliar

5. Prajogo Pangestu US$5 miliar

6. Chairul Tanjung US$5 miliar

7. Tahir dan Keluarga US$4,2 miliar

8. Djoko Susanto US$3,9 miliar

9. TP Rachmat US$3,3 miliar

10. Martua Sitorus US$3,1 miliar

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button