News

Melawat ke Arab Saudi, Erdogan Jalani Ibadah Umrah

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan menjalani ibadah umrah pada Jumat (29/4/2022).

Mengutip Saudi Gazette, setibanya di Masjidil Haram, Erdogan diterima oleh sejumlah pejabat dari Kepresidenan Umum Urusan Masjidil Haram dan Masjid Nabawi.

Erdogan tiba dalam lawatan pertamanya ke Arab Saudi sejak 2017 di Bandara Internasional King Abdulaziz di Jeddah dan diterima oleh Gubernur wilayah Makkah Pangeran Khalid al-Faisal. Selanjutnya, Erdogan diterima Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz dan Putra Mahkota Mohammed bin Salman di Istana Al-Salam di Jeddah pada Kamis (28/4/2022) malam.

Sebelumnya, kantor Kepresidenan Turki menyebutkan kunjungan Erdogan itu atas undangan Raja Salman. “Semua aspek hubungan antara Turki dan Arab Saudi akan ditinjau, dan langkah-langkah yang bertujuan untuk meningkatkan kerja sama antara kedua negara akan dibahas pada pembicaraan yang akan diadakan sebagai bagian dari kunjungan. Selain hubungan bilateral, pandangan tentang masalah regional dan internasional akan dipertukarkan,” demikian pernyataan Kantor Kepresidenan Turki seperti dilansir AFP, Jumat.

Diketahui, hubungan antara Saudi dan Turki telah tegang setelah pembunuhan jurnalis Jamal Khashoggi di konsulat Saudi di Istanbul pada 2018. Namun, Ankara telah berusaha untuk meningkatkan hubungan dengan Riyadh.

Selain Arab Saudi, Erdogan juga telah bekerja untuk memperbaiki hubungannya dengan negara-negara lain di kawasan itu saat dia menghadapi tantangan domestik di dalam negeri yang disebabkan oleh ekonomi yang bergulat dengan jatuhnya mata uang dan melonjaknya inflasi.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Ikhsan Suryakusumah

Emancipate yourselves from mental slavery, none but ourselves can free our minds...
Back to top button