News

Minta Rakyat tak Keluhkan Minyak Goreng, Warganet Unggah Foto Megawati Makan di Warteg

Ketua Umum PDI Perjuangan menjadi perbicangan warganet setelah mengkritisi keluhan rakyat tentang kelangkaan minyak goreng.

Menurut Megawati, tidak seharusnya kelangkaan minyak goreng menjadi persoalan. Pasalnya masih ada pilihan merebus makanan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Pernyataan ini pun langsung diserbu warganet. Salah satu warganet bahkan mengunggah foto Megawati dan Presiden Jokowi makan di sebuah warung tegal atau warteg.

Catatan inilah.com, foto yang diunggah netizen tersebut terjadi pada tahun 2013 ketika Jokowi masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Kala itu Jokowi mengajak Mega makan diwarteg disela kegiatan ‘blusukannya’ usai meninjau Waduk Pluit dan Waduk Ria Rio, Sabtu (5/10/2013).

Warteg tersebut bernama Warteg 21 Ma’ Djen. Warung makan ini berada di Jl Tanah Mas Raya, Pulomas, Pulogadung, Jakarta Timur.

Kepada wartawan yang mengikuti kegiatan tersebut, Mega mengaku senang bisa makan di warteg. “Salah kalau saya dibilang nggak pernah makan di warteg. Dari dulu saya makan di warteg,” katanya.

Dalam kunjungan ketika itu, Mega turut didampingi oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dan putra Megawati, Prananda Prabowo.

Kembali ke pernyataan Megawati meminta rakyat tidak mengeluh dengan kelangkaan minyak goreng, warganet lainnya mengaku sedih.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button