Arena

Misi Gregoria di 2023: Wujudkan Mimpi Jadi Pemain Bulu Tangkis Putri 10 Besar Dunia

Atlet bulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, yang dikenal dengan sapaan akrab Jorji, mengungkapkan targetnya untuk menembus peringkat 10 besar dunia pada tahun 2023.

Hal ini diutarakan Jorji usai kemenangannya di ajang Spain Masters 2023 pekan lalu dan disampaikan dalam percakapan dengan Duta Besar RI untuk Spanyol, Muhammad Najib, melalui akun YouTube Wisma Duta RI Madrid.

“Mungkin untuk target ke depan saya ingin menaikan ranking saya dulu pak karena sekarang saya ada di posisi 12 dan saya punya target tahun ini saya bisa di 10 besar. Kalau bisa lebih baik dari itu,” ujar Jorji dikutip Sabtu (8/4/2023).

Jorji, yang saat ini berada di posisi ke-12, berambisi untuk meningkatkan peringkatnya hingga masuk 10 besar dunia atau bahkan lebih baik lagi. Selain itu, atlet berusia 21 tahun ini juga bertekad untuk tampil maksimal di seluruh ajang BWF World Tour 2023 dan meraih gelar di turnamen lainnya, menggandakan kesuksesan yang ia raih di Spain Masters.

“Dan mungkin pengen sekali cari gelar di turnamen lain,” tegas dia.

Dubes Najib menyampaikan harapan yang sama untuk Jorji, menyebutnya sebagai figur diplomat sejati yang telah banyak mengharumkan nama bangsa dan negara melalui prestasinya di dunia bulu tangkis.

“Harapan saya dan saya terus bedoa mudah-mudahan Grego bisa naik peringkatnya. Bisa lebih banyak lagi menjuarai karena bagi saya Grego ini diplomat yang sejati membawa nama baik bangsa dan negara,” kata Dubes Najib.

Dubes Najib, yang pernah duduk di Komisi VII DPR RI, berharap Jorji mampu meraih lebih banyak kemenangan di kejuaraan internasional bulu tangkis dan terus membawa nama baik Indonesia di kancah global.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button