News

Nasdem Tak Sejalan dengan PDIP Soal Interpelasi Formula E

Partai Nasdem tidak akan mengikuti langkah PDI Perjuangan (PDIP) yang gencar mendorong interpelasi terhadap Gubernur Anies Baswedan terkati penyelenggaraan Formula E.

“Silakan saja, itu hak dari pada masing-masing anggota untuk mengajukan interpelasi. Ini bagian dinamika politik. Jadi kita tidak pernah menghalangi hak-hak dari pada teman-teman,” kata Ketua Fraksi NasDem DPRD DKI, Wibi Andrino di Jakarta, Selasa (30/11/2021).

Dia menilai, setiap anggota dewan memiliki hak dalam menyikapi penyelenggaraan Formula E di Jakarta. Namun Partai Nasdem tetap mendukung pelaksanaan yang sudah disetujui tersebut.

“Posisi kita tetap, Nasdem menginginkan agar event yang sudah disetujui dan disepakati oleh anggota dewan di periode 2019 lalu, sebelum periode yang sekarang tetap berjalan,” katanya.

Nasdem kata Wibi, tidak akan menghalang-halangi upaya beberapa anggota dewan yang tetep ingin mengulirkan interpelasi terhadap Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

“Masing-masing punya hak dan kita harus saling menghormati. Teman-teman yang lain mau mengajukan interpelasi sebelum natal atau sesudah natal ya monggo silakan, tidak ada masalah buat kita. Buat venue juga show must go on. Semua harus jalan,” terangnya.

Seperti diketahui Fraksi PDIP memang sangat genjar mengulirkan interpelasi terhadap Gubernur Anies Baswedan terkati penyelenggaraan Formula E. Bahkan Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi juga sempat beberapa kali menyatakan dukungan terhadap interpelasi terhadap Anies Baswedan.

Namun, Prasetyo sempat hadir dalam beberapa acara yang dipimpim oleh Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo yang berkaitan dengan penyelenggaraan Formula E. Terakhir Prasetyo hadir dalam pembukaan sirkuit Mandalika mendampingin Presiden Jokowi dan Bambang Soesatyo.

Tak berselang lama, Bendahara Umum Partai Nasdem Ahmad Sahroni juga dipilih menjadi Ketua Pelaksana Formula E. Penunjukkan ini dilakukan di balai kota yang dipimpin oleh Ketua IMI Bambang Soesatyo dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button