News

Pascakebakaran Depo Pertamina Plumpang, Kepulan Asap hingga Belasan Mobil Hangus

Kebakaran hebat yang melanda Depo Pertamina Plumpang, Koja, Jakarta Utara pada Jumat malam (3/3/2023) turut menghanguskan rumah-rumah warga. Tak hanya itu, belasan mobil ikut hangus tak tersisa ketika dilalap si jago merah.

Pantauan Inilah.com di lokasi, Sabtu (4/3/2023), kediaman warga di kawasan RT 6 RW 1 Kelurahan Rawabadak Selatan, Kecamatan Koja tampak memprihatinkan. Kepulan asap terlihat masih membubung dari beberapa rumah.

Lebih mengenaskan lagi, sejumlah kendaraan yang terpakir di depan atau halaman rumah juga ikut dilalap si jago merah.

Sekitar delapan mobil di tempat penitipan warga yang tak jauh dari titik kebakaran juga hangus terbakar. Mobil yang rata-rata berjenis sedan itu tak lagi menampakkan wujud aslinya. Kaca-kaca pecah, hanya kerangka yang tersisa.

Warga setempat membenarkan bahwa lokasi tempat hangusnya delapan mobil itu merupakan titik penitipan kendaraan milik warga.

“Iya milik warga itu, penitipan punya warga,” ucap salah seorang pria paruh baya di lokasi.

Aroma tak sedap imbas hangusnya kendaraan, rumah hingga kabel listrik tercium pekat di lokasi.

Saat ini warga yang penasaran dan tinggal di sekitar lokasi kejadian masih terus berdatangan. Warga belum diizinkan masuk ke lokasi yang dibentangi garis polisi. Beberapa di antarab mereka tampak merekam dan mengabadikan situasi kejadian melalui ponsel masing-masing.

Seiring dengan itu, petugas keamanan dari pihak Kepolisian hingga Basarnas terus berdatangan ke titik lokasi kebakaran.

Pada Sabtu dini hari (4/3/2023), data Posko Kebakaran di Koramil Koja, Jakarta Utara mencatat adanya korban tewas berjumlah 17 orang. Para korban tewas dibawa ke RS Tugu, RSCM dan RS Polri Kramat Jati. Selain itu, 50 orang mengalami luka-luka, satu diantaranya adalah anak kecil. Korban luka-luka telah dievakuasi ke RS Pelabuhan, RS Tugu, RS Muliasari dan RS Koja.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button