Arena

Ronaldo Kwateh Gabung Klub Liga 2 Turki

Penyerang masa depan Timnas Indonesia, Ronaldo Kwateh akhirnya resmi menjadi pemain klub Turki, Bodrumspor.

Hal itu diketahui dari terteranya nama Ronaldo Kwateh di laman resmi Federasi Sepakbola Turki (TFF) yang terdaftar sebagai pemain Bodrumspor AS.

Mungkin anda suka

Dalam laman resmi TFF, pemain itu sudah menandatangani kontrak sejak 8 Februari 2023. Namun, pihak klub belum memberikan pengumuman resmi. Ronaldo Kwateh dikabarkan mendapat kontrak dengan durasi dua tahun.

Meski begitu, Ronaldo belum mengikuti kegiatan klub karena aktivitas olahraga di Turki sedang dihentikan setelah terjadi gempa.

Kepergian Kwateh ke eropa sebenarnya disayangkan PSSI yang membutuhkan tenaganya di Timnas Indonesia yang akan berlaga di Piala Asia dan Piala Dunia U-20.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menyayangkan langkah yang diambil pemain Timnas Indonesia U-20 itu karena seharusnya dia pergi usai gelaran Piala Dunia U-20 2023.

Menurut Mochamad Iriawan, Rolando Kwateh terburu-buru memutuskan kariernya. Padahal, jika menunggu tampil di Piala Dunia U-20 2023 dan berhasil pamer kualitas, dia yakin Ronaldo Kwateh akan mendapat banyak tawaran dan menambah nilainya.

Namun, Ronaldo kini sudah mengambil keputusan resmi gabung klub Turki. Tak ayal, Ketum PSSI itu pun hanya bisa memberi dukungan.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button