News

Pesan Habib Nabiel ke Prabowo: Dukungan Kami Jangan Diibaratkan ‘Mendorong Mobil Mogok’

Ketua Dewan Syuro Majelis Rasulullah Habib Nabiel bin Fuad Al Musawa menyatakan dukungan kepada Ketua Umum Prabowo Subianto untuk maju sebagai calon presiden (capres) di Pemilu 2024. Ia pun memberikan pesan khusus kepada Menteri Pertahanan RI itu.

“Pesan kami, kalau nanti Allah takdirkan menjadi pemimpin Indonesia, jangan lupain Majelis Rasulullah,” tutur Habib Nabiel di hadapan Prabowo di Pancoran, Jakarta Selatan, Minggu (28/5/2023).

Habib Nabiel tak ingin Prabowo melihat dukungan Majelis Rasulullah bagaikan ‘mendorong mobil mogok’. Di mana ketika sudah “maju” nanti, dikhawatirkan capres dari partai Gerindra itu lupa siapa Habib Nabiel serta jamaah di majelisnya.

“Kedua, pesan saya adalah tolong jaga bangsa dan rakyat Indonesia. Kami semua ini Pak Prabowo, rakyat kecil, kami hanya butuh pemimpin yang jujur, pemimpin yang benar-benar adil,” sambung Habib Nabiel.

Menurutnya, pemimpin ideal bagi Majelis Rasulullah adalah sosok yang fokus membela rakyat kecil, bukan ‘bandar dan cukong’. Oleh karena itulah ia mendoakan, Prabowo masuk kategori pemimpin ideal ini.

“Mudah-mudahan Pak Prabowo termasuk pemimpin yang jujur dan adil. Kita doakan mudah-mudahan Allah memberikan taufik wal hidayah kepada beliau, Allah sehatkan beliau, Allah mudahkan cita-citanya untuk kepentingan bangsa, negara, dan umat Islam di Indonesia,” pungkasnya.

Menanggapi itu, Prabowo mendekrasikan diri, ingin menghabiskan sisa hidupnya untuk bangsa. Ia juga menyatakan kesiapannya untuk kembali berlaga di kontestasi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

“Seandainya nanti saya diberikan tugas apapun, itulah yang saya wujudkan. Sisa hidup saya ingin wakafkan bangsa, negara, dan rakyat kita. Bila saya dipanggil oleh yang Maha Kuasa, saya ingin menghadap dengan senyum,” ucap Prabowo.

Diberitakan sebelumnya, Prabowo hari ini menghadiri acar Haul Habib Munzir bin Fuad Al Musawa yang ke-10, yang digelar oleh Majelis Rasulullah di Jakarta, Minggu (28/5/2023).

Ia tiba di lokasi pada pukul 10:20 WIB. Kedatangannya langsung disambut para petinggi Majelis Rasulullah yang sudah berkumpul di hadapan makam Habib Munzir bin Fuad Al Musawa. Dengan salah satunya adalah Dewan Syuro Majelis Rasulullah Habib Nabiel bin Fuad Al Musawa.

Sekadar informasi, haul ini digelar dalam rangka memperingati wafatnya mantan pimpinan Majelis Rasulullah itu pada 15 September 2013. Di mana Habib Munzir bin Fuad Al Musawa meninggal di usia 40 tahun.

Kedatangan Prabowo ini mendapatkan respons yang positif dari para jamaah Majelis Rasulullah. Sepanjang perjalanannya menuju mimbar hingga ketika ia akan meninggalkan lokasi, banyak jemaah yang meminta bersalaman serta berfoto dengan Prabowo.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button