Ganda putri, Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti mampu menyumbang angka sekaligus membuat Indonesia memperlebar jarak atas India pada duel penyisihan Grup D Piala Sudirman 2025.
Turun sebagai wakil keempat, Lanny/Fadia berhasil menaklukan pasangan Priya Konnjengbam/Shruti Mishra lewat permainan straight game, 21-10, 21-9.
Hasil positif itu membuat skuad Merah Putih memimpin 3-1, sekaligus mengunci kemenangan atas India. Kemenangan inijuga sekaligus memastikan Indonesia lolos ke babak perempat final Sudirman Cup 2025.
“Alhamdulillah kami bisa bermain baik dan menyumbangkan poin untuk Indonesia. Memang line up India tidak sesuai yang kami perkirakan tapi walau begitu kami sudah tahu akan bermain dengan pola yang seperti apa. Siapapun lawannya kami sudah siap,” kata Fadia usai laga di Xiamen Olympic Sports Center Fenghuang Gymnasium, Selasa (29/4/2025).
Sementara itu, Lanny mengaku senang akhirnya mendapat kepercayaan turun di Piala Sudirman 2025 sekaligus memastikan kemenangan untuk Merah Putih.
Meski begitu, Lanny mengatakan dia tidak ingin cepat puas dan akan mengevaluasi penampilan yang kurang baik.
“Senang bisa dipercaya turun di pertandingan hari ini dan memastikan kemenangan untuk Indonesia. Kami evaluasi penampilan kurang baik di BAC lalu, perbaikan per individu,” katanya.
Sebelumnya, Indonesia harus tertinggal lebih dulu atas India setelah ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja takluk
di partai pembuka menghadapi Dhruv Kapila/Tanisha Crasto. Rehan/Gloria menyerah dalam permainan rubber game, 21-10, 18-21, dan 19-21.
Beruntung di partai kedua, Tim Merah Putih mampu menyamakan kedudukan 1-1 melalui Putri KW. Secara mengejutkan, Putri mampu meredam perlawanan juara dunia tunggal putri 2019, Pusarla V. Sindhu lewat straight game 21-12, 21-13.
Di partai ketiga, Jonatan Christie mampu membuat Indonesia balik memimpin 2-1 usai menumbangkan Prannoy HS, dalam permainan rubber game 19-21, 21-14, dan 21-12.
Meski sudah menang 3-1, Indonesia masih akan melakoni pertandingan terakhir melawan India di fase grup. Ganda putra Shohibul Fikri/Daniel Marthin akan meladeni Hariharan A/Ruban Kumar.