News

PKS Cari Teman Koalisi dengan Prinsip Kesetaraan

Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu membuka pintu kerja sama politik dan koalisi dengan sejumlah partai politik untuk memenangkan pertarungan Pilpres 2024.

Syaikhu menambahkan, PKS tak mensyaratkan banyak hal, namun mensyaratkan kesetaraan dalam koalisi dan memiliki platform pembangunan yang berbasis pada kemajuan.

“PKS akan terus berjuang mencari mitra koalisi yang setara yang mau duduk sama rendah berdiri sama tinggi mitra koalisi yang memiliki platform pembangunan yang sama, yang ingin sama-sama membawa perubahan dan kita semua tentu menginginkan perubahan. Kita ingin ada kemajuan bukan teman dekat apalagi kemunduran,” kata Syaikhu saat Pembukaan Rapimnas PKS di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Senin (20/6/2022).

Syaikhu mengaku, ia akan gencar menjalin komunikasi politik dengan pimpinan partai lain untuk mencari titik temukan kerja sama politik di Pilpres 2024.

“Oleh karena itu DPP PKS terus membuka keran komunikasi politik dengan pimpinan-pimpinan partai-partai politik yang lain. PKS sangat terbuka untuk duduk bersama mengusung politik kebangsaan politik negarawan politik kolaborasi yang mengutamakan kepentingan bangsa di atas kepentingan kelompok dan golongan,” tuturnya.

Sebelumnya, PKS berencana berkoalisi dengan PKB dengan mengusung nama Koalisi Semut Merah yang belum resmi dideklarasikan. Namun terbaru PKB lebih dulu menyatakan koalisi dengan Partai Gerindra. Koalisi ini diberi nama Kebangkitan Indonesia Raya.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button