Arena

Plt Menpora Masih Berharap FIFA Beri Keputusan Terbaik untuk Indonesia

Pelaksana Tugas (Plt) Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Muhadjir Effendy berharap FIFA tak menjatuhkan sanksi lebih kepada Indonesia setelah Piala Dunia U-20 batal digelar di Indonesia. Ia juga meminta agar FIFA bijak dalam mengambil keputusan usai kejadian tersebut.

“Kita belum menyiapkan apa nanti kalau kena sanksi, yang kita siapkan adalah kalau kita tidak kena sanksi. Jadi kita masih berharap supaya FIFA membuat keputusan terbaik lah untuk Indonesia,” kata Muhadjir di Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (30/3/2023).

Muhadjir menyampaikan bahwa sejatinya Indonesia sudah memperlihatkan kesungguhannya sebagai host Piala Dunia U-20. Contoh saja persiapan venue yang sudah rampung dan memenuhi standar yang dipatok FIFA.

“Saya kira Indonesia sudah menunjukkan kesungguhannya, menunjukkan keseriusannya dan komitmennya yang sudah sangat kuat di dalam memajukan sepak bola ini dan itu bisa dilihat dari persiapan kita untuk penyelenggaraan U-20 ini dari 6 stadion yang kita siapkan semua standar yang dimintak oleh FIFA kita penuhi,” jelas Muhadjir.

Bahkan ketika FIFA memberikan catatan buat stadion yang perlu direnovasi, kata Muhadjir, Indonesia dalam hal ini PSSI dan pemerintah langsung merespons.

“Sehingga sebetulnya kita tidak main-main untuk memenuhi ketentuan-ketentuan yang berlaku di FIFA. Hanya memang ada masalah tadi itu (penolakan Timnas Israel). Ketika kehadiran satu tim yang tidak pernah kita perhitungkan dan seumur-umur tim ini tak pernah lolos, membuat semua menjadi berubah dan kita harus menghitungkan banyak hal,” ujarnya.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button